Habieb Rizieq Diperiksa, Polisi Lakukan Pengamanan di Mapolda Metro Jaya

:


Oleh Jhon Rico, Rabu, 1 Februari 2017 | 14:54 WIB - Redaktur: Gusti Andry - 727


Jakarta, InfoPublik- Polisi melakukan pengamanan ketat saat dilakukannya pemeriksaan Habib Rizieq Syihab di Mapolda Metro Jaya terkait dugaan kasus makar.

Pantauan InfoPublik, Rabu (1/2), ratusan petugas kepolisian terlihat berjaga di depan Mapolda Metro Jaya. Di depan pintu utama di sisi Jl Jenderal Sudirman petugas juga memasang kawat berduri.

Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Raden Prabowo Argo Yuwono mengatakan, ada sekitar 2.000 massa yang akan mengawal kesaksian Rizieq, Munarman, dan Bachtiar. "Soal pengamanan pemeriksaan Rizieq, Munarman dan Bachtiar Nasir dalam kasus dugaan makar untuk pengamanan massa yang infonya dua ribuan, kita lalukan di tiga titik," kata dia.

jhjHabib Rizieq Syihab tiba di Mapolda Metro Jaya sekitar pukul 10:30 Wib. Dia menjelaskan, kedatangannya ke Mapolda Metro Jaya untuk memenuhi panggilan dalam rangka memberikan keterangan sebagai saksi terhadap Ibu Rachmawati Soekarnoputri atas tuduhan makar.