Bawaslu Tegaskan Calon Kepala Daerah Harus Siap Kalah

:


Oleh Eko Budiono, Minggu, 13 November 2016 | 13:14 WIB - Redaktur: Gusti Andry - 612


Jakarta,InfoPublik - Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) RI menegaskan seluruh pasangan calon kepala daerah harus siap kalah dan siap menang dalam Pilkada 2017.

Menurut Pimpinan Bawaslu Endang Wihdatiningtyas, masyarakat dan pemangku kepentingan  harus bersama-sama mengawasi jalannya Pilkada 2017, agar semua potensi pelanggaran yang ada dapat dicegah."Mari bertindak seperti pola Multi Level Marketing (MLM) ,dan  semua  orang menyampaikan kepada orang lain sehingga semua masyarakat kabupaten Kampar ikut mengawasi Pilkada 2017," kata Endang di kabupaten Kampar, Provinsi Riau, Minggu (13/11).

Sedangkan Wakil Ketua Komisi II DPR RI Lukman Edy mengatakan, Pilkada di Kabupaten Kampar harus netral dan tidak melibatkan PNS,kepolisian, dan TNI.“Kalau ada di antara ketiga aparatur negara ini tidak netral lapor Panwas atau ke saya bawa bukti videonya saya akan meminta untuk dipecat,”tegasnya.

Lukman juga menantang Bawaslu dan jajarannya untuk bertindak ekstra dalam mengawasi jalannyaPilkada 2017."Jangan diartikan Pilkada itu tanpa gugatan, tidak ada sengketa. Tapi memaknai Pilkada itu jangan hanya tergantung tekstual saja tapi Panwas harus mempunyai feeling yang kuat dalam membaca kasus Pilkada dan juga harus progresif melihat celah pelanggaran" paparnya.

Ia menambahkan DPR RI ingin memastikan bahwa Pilkada 2017 di  Kampar berlangsung tanpa politik uang, tanpa pelibatan PNS dan TNI/POLRI, serta tanpa kampanye hitam.