:
Oleh Tri Antoro, Senin, 30 Mei 2016 | 10:03 WIB - Redaktur: Gusti Andry - 241
Jakarta, InfoPublik - Menteri Pekerjaan Umum dan perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono mengaskan, pemimpin harus memiliki tiga karakter, yaitu pertama, harus memiliki kecerdasan yang lebih dari anggotanya, kedua, pemimpin harus memiliki kedigdayaan artinya harus kuat dan sakti, serta ketiga, memiliki ahlak yang baik.
Seorang pemimpin pada instansi pemerintah harus memiliki tiga karakteristik dalam menjalankan tugas penyelenggaraan negara.
Pentingnya ketiga hal di atas, agar keberadaannya mampu menyenangkan dan membuat orang lain merasa aman. “Dimanapun dalam situasi apaun, seorang pemimpin harus memberikan rasa senang dalam hal ini kepada orang lain,” ujar Basuki Hadimuljono pada rilis yang diterima InfoPublik, Minggu (29/5).
Dengan dilaksanakannya Diklat Bela Negara, Menteri Basuki berharap adanya bentuk pertanggungjawaban untuk mampu melaksanakan tugas dan tanggung Jawab dengan penuh kedisiplinan, sehingga mampu menghadirkan infrastruktur PUPR yang dapat berkontribusi bagi peningkatan daya saing bangsa dan negara yang akan mensejahterakan masyarakat.
Disamping itu menteri Basuki juga berharap, agar para peserta Diklat Bela Negara ini dapat menanamkan nilai-nilai bela Negara kepada Insan PUPR yang berada dalam pembinaan dan tanggung jawabnya. “Tentunya agar seluruh insan PUPR dapat memiliki sikap dan prilaku yang mencerminkan Bela Negara dalam kehidupan sehari-hari’, pungkasnya.