Kemenhub Pastikan Tidak Ada Korban Jiwa dalam Insiden Pesawat Trigana Air

: Penumpang Trigana Air PK YSB berusaha menyelamatkan diri dari insiden keluarnya asap tebal dari engine pesawat dengan membuka pintu darurat sebelah kiri (tengah dan depan). Foto : Kemenhub


Oleh Dian Thenniarti, Selasa, 5 November 2024 | 19:43 WIB - Redaktur: Untung S - 129


Jakarta, InfoPublik – Kementerian Perhubungan (Kemenhub) memastikan tidak ada korban jiwa dalam insiden yang menimpa pesawat Trigana Air PK YSC, jenis Boeing 737-300, pada Selasa (5/11/2024) sekitar pukul 11.30 WIT di Bandara Sentani.

"Semua kru dan penumpang sudah dievakuasi dalam keadaan selamat. Mereka kemudian diterbangkan ke tujuan yaitu Wamena dengan pesawat lain, yaitu PK YRA," jelas Plt. Dirjen Perhubungan Udara Kemenhub, Lukman F. Laisa, pada Selasa (5/11/2024).

Pesawat Trigana Air yang terbang dari Sentani (DJJ) menuju Wamena (WMX) membawa 121 penumpang dan 8 orang kru. Insiden terjadi ketika pesawat mengalami keluarnya asap tebal dari mesin sebelah kanan setelah melakukan pushback dan start engine. Karena panik, penumpang membuka pintu darurat sebelah kiri (tengah dan depan) dan segera menyelamatkan diri.

Menerima laporan tentang insiden tersebut, petugas Bandara Sentani bergerak cepat untuk melakukan upaya penyelamatan dan evakuasi. Semua penumpang berhasil dievakuasi dan diterbangkan ke Bandara Wamena dengan pesawat Trigana Air lainnya, yaitu PK YRA.

"Saat ini, pesawat Trigana Air yang mengalami insiden telah ditarik ke apron dan diparkir di stand R2. Pihak Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) yang berada di Sentani tengah melakukan investigasi," kata Lukman.

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh Jhon Rico
  • Selasa, 5 November 2024 | 21:17 WIB
BNN dan Kemenhub Kerja Sama Ciptakan Transportasi Bebas Narkoba
  • Oleh Dian Thenniarti
  • Selasa, 5 November 2024 | 21:08 WIB
KSOP Cirebon Luncurkan Pelayanan Akta Hipotek Kapal secara Online
  • Oleh Dian Thenniarti
  • Selasa, 5 November 2024 | 21:01 WIB
Aplikasi Si-Kemal Permudah Pembuatan Surat Keterangan Masa Berlayar
  • Oleh Farizzy Adhy Rachman
  • Selasa, 5 November 2024 | 21:01 WIB
Kementerian PU Rancang Tiga Strategi untuk Mewujudkan Visi Indonesia Emas 2045
  • Oleh Dian Thenniarti
  • Selasa, 5 November 2024 | 20:55 WIB
Maskapai BBN Airlines Indonesia Diimbau Penuhi Hak Penumpang
  • Oleh Wandi
  • Selasa, 5 November 2024 | 20:46 WIB
Menag Nasaruddin Umar Ajak Umat Buddha Jaga Kesakralan Borobudur