Imigrasi Makassar Terjunkan Unit Khusus Pemeriksa Dokumen

:


Oleh Dian Thenniarti, Rabu, 10 Juli 2019 | 09:09 WIB - Redaktur: Gusti Andry - 1K


Makassar, InfoPublik - Kantor Imigrasi Kelas I Makassar membentuk tiga grup dalam unit khusus untuk mengantisipasi musim haji 2019/1440 Hijriah. Tiga grup tersebut akan melayani jemaah embarkasi (pemberangkatan) dan debarkasi (kepulangan) Makassar.

Kepala Kantor Imigrasi Kelas 1 TPI Makassar, Andi Pallawarukka mengemukakan, tiga grup yang berjumlah 30 personil itu yakni A, B dan C memiliki masing-masing 10 petugas di setiap unit. Unit yang bertugas akan melakukan pemeriksaan dokumen keimigrasian dan kelengkapannya seperti paspor.

Pallawarukka mengungkapkan, tahun ini ada sekitar 18.171 jemaah haji yang terdiri dari 40 kelompok terbang (kloter) yang akan diberangkatkan.

"Persiapan kami lakukan di dua tempat yakni, Asrama haji Sudian dan Bandara Internasional Hasanuddin untuk border control managemen, serta scane paspor," ujar Pallawarukka kepada InfoPublik saat di temui di Asrama Haji Sudiang Makassar, Selasa (9/7) sore.

Selain itu, petugas Imigrasi juga turut memberikan edukasi kepada jemaah saat pemberangkatan, seperti membagikan petunjuk pelaksanaan penggunaan paspor, dan fungsi paspor agar jemaah tidak bingung.

Terkait proses pembuatan paspor dan visa calon jemaah haji 2019/1440 H Embarkasi Makassar dinyatakan rampung tanpa kendala yang berarti dua minggu sebelum keberangkatan ke tanah suci.

"Sampai saat ini tidak ada masalah yang berarti, kalaupun ada hanya kendala kecil terkait dengan foto, seperti foto yang dipakai di passport adalah foto lama saat masih muda, ada juga terkait nama yang mirip dengan daftar cegah tangkal, namun setelah di cek lebih lanjut ternyata bukan," katanya.

Sementara bagi jemaah calon haji yang keberangkatannya ditunda karena faktor kesehatan, menurut Pallawarukka, hal itu tidak menjadi masalah karena dokumen seluruh jamaah telah aman, dan orang tersebut masih dapat diberangkatkan pada kloter selanjutnya.