[CEK FAKTA] Presiden Jokowi Beri Penghargaan Ibu Ida Dayak

:


Oleh Elvira, Rabu, 5 April 2023 | 15:24 WIB - Redaktur: Elvira - 242


Penjelasan :

Beredar di media sosial Facebook sebuah unggahan video yang memperlihatkan Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang diklaim sedang memberikan penghargaan kepada dukun terkenal asal Dayak, Ibu Ida.

Setelah ditelusuri, video yang mengeklaim bahwa Presiden Jokowi memberikan penghargaan kepada Ibu Ida Dayak adalah tidak benar.

Video tersebut telah mengalami proses manipulasi. Salah satu potongan video tersebut merupakan video saat Presiden Jokowi menerima penghargaan dari International Rice Research Institute (IRRI) pada Agustus 2022.

Foto yang identik dengan potongan video itu dimuat di artikel berita berjudul “Indonesia terima penghargaan IRRI atas capaian swasembada beras” yang terbit di situs antaranews.com pada 14 Agustus 2022. Saat itu Indonesia menerima penghargaan dari IRRI atas keberhasilannya yang dinilai mencapai swasembada beras dan meningkatkan sistem ketahanan pangan dengan baik.

Kategori: Disinformasi

Link counter: