[DISINFORMASI] Polisi Pukul Mahasiswa yang Demo Menolak TKA

:


Oleh Elvira, Kamis, 9 Juli 2020 | 12:09 WIB - Redaktur: Elvira - 405


Penjelasan :

Beredar postingan di media sosial sebuah video yang memperlihatkan seorang pria terkulai lemas dengan luka pada bagian wajah. Video tersebut berjudul "Polisi pukul mahasiswa hingga tewas". Postingan video tersebut disertai dengan narasi "Demo Menolak TKA (Tenaga Kerja Asing,red)." 

Faktanya dilansir dari Medcom.id, klaim bahwa seorang Polisi memukul mahasiswa yang berdemo menolak TKA hingga tewas adalah salah. Diketahui pria dalam video yang beredar bernama Emen Lahuda, babak belur akibat bentrok antara Polisi dan massa aksi saat demo Bantuan Sosial Tunai (BST) yang menuntut adanya transparansi anggaran dan penyaluran Bantuan Sosial Tunai di Wakatobi.

Melalui reverse image, foto identik ditemukan pada artikel yang dimuat Tribunnews.com, melalui artikel berjudul “Kader GAM Dikroyok Saat Demo BST di Wakatobi, Ini Kata Panglima GAM” dimuat pada Selasa, 7 Juli 2020.

KATEGORI: DISINFORMASI

Link counter:

https://www.medcom.id/telusur/cek-fakta/8koBV1Db-cek-fakta-polisi-pukul-mahasiswa-yang-demo-menolak-tka-hingga-tewas

https://turnbackhoax.id/2020/07/08/salah-aksi-demo-menolak-tka-dan-pemukulan-mahasiswa-oleh-polisi-hingga-tewas/

https://makassar.tribunnews.com/2020/07/07/kader-gam-dikroyok-saat-demo-bst-di-wakatobi-ini-kata-panglima-gam