Warga Optimis Kota Palu Segera Bangkit

:


Oleh Eko Budiono, Senin, 8 Oktober 2018 | 16:27 WIB - Redaktur: Gusti Andry - 296


Palu,InfoPublik-Warga Kota Palu, Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng) optimis dapat segera bangkit, dan bisa menjalankan aktivitas secara normal, usai bencana gempa bumi dan tsunami.

Iqbal, warga Jalan Sam Ratulangi Kota Palu menuturkan, secara perlahan kegiatan ekonomi dan sosial sudah  berjalan seperti biasa.

“Dua hari usai bencana gempadan tsunami,  pasar tradisional sudah ada yang  buka,” ujar Iqbal di rumahnya, Jalan Sam Ratulangi, Senin (8/10).

Iqbal menyatakan, saat ini  semua kegiatan pemerintahan dan perdagangan di Kota Palu sudah mulai berjalan.

“Kami tentu senang dengan adanya bantuan dari relawan, bahkan tidak sedikit yang berasal dari luar negeri untuk mempercepat pemulihan Sulawesi Tengah, khususnya Kota Palu,” paparnya.

Menurutnya, distribusi bantuan dari relawan kepada korban bencana gempa bumi sudah cukup merata di Kota Palu.

“Bisa jadi untuk daerah Donggala distribusi bantuan masih perlu waktu mengingat kerusakan akibat tsunami dan gempa bumi,” katanya.

Dia mengatakan, semangat solidaritas dari seluruh warga Kota Palu untuk bangkit akan mempercepat pulihnya kondisi kota.

Sedangkan Yudi, warga Jalan Cik Di Tiro, mengharapkan pemulihan Kota Palu dapat berlangsung dengan cepat.

“Saya tidak menyangka akan terjadi bencana gempa bumi dan tsunami yang menyebabkan banyak korban jiwa,” kata Yudi.

Menurutnya, kehadiran banyak relawan dari dalam dan luar negeri akan berpengaruh terhadap pemulihan Kota Palu.

“Saya yakin Kota Pulih akan segera pulih seperti semula,” ungkapnya.

Berdasarkan pantauan infopublik, beberapa toko elektronik dan rumah makan di Jalan Cik Di Tiro sudah mulai menjalankan usahanya.

Sedangkan pusat perbelanjaan, Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU), dan kantor bank masih dijaga oleh aparat keamanan.

Sebelumnya, terjadi bencana gempa bumi dan tsunami di Kota Palu, Kabupaten Sigi, dan Donggala, Sulteng pada Jumat (28/9).