Para pimpinan Kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) mengikuti Rapat Koordinasi dan Evaluasi penanganan kebakaran hutan dan lahan (karhutla) Kalsel Tahun 2023 di Gedung Idham Chalid di Banjarbaru, Sabtu (23/9/2023). BNPB melakukan penyerahan bantuan peralatan penanganan darurat kebakaran hutan dan lahan untu Kalimantan Selatan berupa pompa jinjing 24 unit, pompa apung 36 unit, selang 1,5 x 1,5 sepanjang 120 roll, set nozle 60 unit, motor pemadam (Mofistrike FHM-101 Dalkarhutla) 10 unit, dan Alat Pelindung Diri (APD) penanganan karhutla sebanyak 200 set. MC Kalsel/Fuz/ARH