WISATA GUA TERAWANG BLORA

Unduh Foto - Album: SEPTEMBER 2021



Dua wisatawan mengunjungi wisata Gua Terawang di Desa Kedungwungu, Kecamatan Todanan, Kabupaten Blora, Minggu (12/9/2021). Wisata Gua Terawang berjarak 32 Km dari arah barat kota Blora, sudah dikenal sejak zaman raja Jawa untuk bertapa. Pada masa pemerintahan Belanda, Gua Terawang sering digunakan untuk pertemuan Bupati Blora semasa RMA Cokronegoro dengan pejabat Belanda. Pada masa perang kemerdekaan Gua Terawang menjadi daerah pertahanan bagi para pejuang. Bagian atas gua berlubang sehingga sinar matahari bisa masuk dan terang. Wisata Gua Terawang mulai dibuka kembali Kamis (9/9/2021) oleh KPH Perhutani Blora. Kapasitas pengunjung dibatasi 50 persen dan diharuskan mematuhi protokol kesehatan COVID-19. MC Kab. Blora/Teguh.