Wali Kota Tegal Ajak Masyarakat Sukseskan Gebrax

:


Oleh Tri Antoro, Rabu, 12 April 2017 | 12:18 WIB - Redaktur: Elvira - 944


Tegal, InfoPublik - Pemerintah Kota Tegal menyambut kehadiran Direktur Jenderal Informasi dan Komunikasi Publik (IKP) R. Niken Widiastuti dan Direktur Pengelolaan Media Publik (PMP) Sunaryo dari Kementerian Komunikasi dan Informatika untuk mengkampanyekan Gerakan Tegal Berantas Hoax (Gebrax) di Lapangan Alun-alun, Tegal, Jawa Tengah, Rabu (12/4).

Berdasarkan pantuan InfoPublik, kedua pejabat itu disambut meriah dengan iringan musik dari drum band. Kemudian langsung mengikuti upacara hari ulang tahun Kota Tegal ke-437 tahun sebelum membuka kegiatan Gebrax.

Antusiasme masyarakat Tegal pada kampanye Gebrax sangat besar, terbukti dihadiri oleh ratusan penduduk Kota Tegal dari berbagai lapisan masyarakat antara lain pelajar, pegawai negeri sipil, aparat penegak hukum, ormas, dan guru.

Gebrax merupakan kampanye yang dilakukan oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika untuk meminimalisir penyebaran informasi yang cenderung negatif atau tidak benar.

Dengan harapan melalui kegiatan ini, masyarakat Kota Tegal dapat tidak terpengaruh oleh penyebaran informasi tidak benar atau yang belum terbukti benar.

"Ini adalah gerakan yang luar biasa mari kita sukseskan bersama," ujar Wali Kota Tegal Siti Masitha Soeparno di Lapangan Alun-alun Kota Tegal.

Adanya Gebrax, lanjut Wali Kota Tegal, pihaknya akan terus melakukan sosialisasi deklarasi Gebrax ke berbagai lembaga pendidikan dari mulai tingkat dasar hingga tinggi. Demi mencegah potensi konflik yang rawan disebabkan oleh informasi yang tidak benar. "Setelah deklarasi saya akan melakukan sosialisasi penggunaan media sosial yang bermanfaat," ujarnya.

Seperti diketahui, beberapa waktu lalu, masyarakat Kota Tegal diresahkan oleh informasi hoax yang beredar melalui media sosial facebook terkait penculikan anak. Akibatnya, para orang tua khawatir yang berlebihan sehingga mencurigai setiap ada orang tidak dikenal yang berada di lingkungannya.