Nusantara
Painan, InfoPublik -Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan konsisten menciptakan Kabupaten Layak Anak (KLA) dengan melibatkan seluruh pihak tahun 2020 mendatang. Dimana KLA merupakan salah satu program unggulan Pemerintah Indonesia melalui Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (KPPPA) yang dilandasi secara hukum oleh Deklarasi Hak Azasi Manusia, Konvensi Hak-Hak Anak, dan World Fit for Children di tingkat internasional, serta UUD 45. Demikian dikemukakan Bupati Pessel, Hendrajoni, Kamis (25/7/2019).