Nusantara
KUALA KAPUAS - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kapuas melakukan pelantikkan dan pengambilan sumpah/janji sekaligus melakukan bimbingan teknis anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) terpilih tingkat Kabupaten Kapuas yang akan membantu KPU pada pemilu tahun 2024 mendatang.
Adapun pelantikkan tersebut dilakukan pada empat titik secara serentak, yaitu 11 Kecamatan daerah pasang surut dilaksanakan di Kecamatan Selat, Kemudian Kecamatan Kapuas hulu dan Mandau Talawang dilaksanakan di Sei Hanyo, Kecamatan Kapuas Tengah dan Pasak Talawang di Pujon. Lalu, Kecamatan Timpah serta sebagian daerah di Kecamatan Mantangai (zona 2) dilaksanakan di Timpah.
Untuk pelantikkan di Kecamatan Selat itu sendiri dilakukan langsung oleh Ketua KPU Kabupaten Kapuas Adi Resido, di Gor Pananjung Tarung Kuala Kapuas, Selasa (24/1/2023) dengan dihadiri oleh Bupati Kapuas Ben Brahim S Bahat, Wakil Bupati Kapuas HM Nafiah Ibnor, unsur Forkopimda Kabupaten Kapuas, sejumlah Kepala Perangkat Daerah, Camat dan tamu undangan lainnya.