- Oleh MC KAB BENER MERIAH
- Senin, 18 November 2024 | 08:52 WIB
: Sebanyak 43 atlet dari 15 provinsi untuk cabang olahraga (cabor) dirgantara gantole pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut 2024 mengikuti pertandingan di Venue Bandara Rembele, Senin (9/9/2024)
Oleh MC KAB BENER MERIAH, Senin, 9 September 2024 | 22:20 WIB - Redaktur: Santi Andriani - 206
Bener Meriah, InfoPublik - Sebanyak 43 atlet dari 15 provinsi untuk cabang olahraga (cabor) dirgantara gantole pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut 2024 mengikuti pertandingan di Venue Bandara Rembele, Senin (9/9/2024)
Technical Deligate Cabor Gantole PON XXI Arif Eko Wahyudi bersyukur pertandingan hari pertama ini berjalan sukses dan aman serta tidak ada insiden di lapangan. Cabor dirgantara gantole melaksanakan dua babak ketepatan mendarat (KTM) kelas B dan 1 babak lintas alam atau cross country (XC) kelas A.
"Sebanyak 15 atlet Gantole XC Kelas A dan 28 atlet Gantole KTM Kelas B yang mengikuti pertandingan pada hari pertama ini," rinci Arif Eko Wahyudi saat press conference di Media Center PON XXI Bener Meriah
Arif Eko Wahyudi juga mengatakan untuk cuaca hari ini sangat bagus sehingga dapat dimanfaatkan dengan optimal oleh para atlet dan panitia penyelenggara cabor gantole. "Hari ini para atlet selesai berlaga 15.20 WIB tepat 30 menit sebelum hujan turun," tambahnya
Lanjutnya, untuk pertandingan cabor gantole PON XXI Aceh-Sumut 2024 akan dipertandingkan delapan nomor pertandingan, sedangkan untuk sesi pertama ini ada enam nomor yang dipertandingkan. "Untuk sesi pertama ini kita mulai dari Senin s/d Kamis mendatang, dan untuk nomor yang pertandingkan nanti ada KTM A dan B, XC A dan B terkahir XC beregu A dan B," jelas Arif.
Arif menambahkan untuk hasil penilaian akhir nanti jika cuaca dan jadwal sesuai jadwal, maka Jumat pagi sudah bisa mengeluarkan result official dari nomor yang dilombakan pada sesi pertama ini.(Ar/MC Bener Meriah)