: Pj Gubernur Papua Selatan Apolo Safanpo foto bersama pembalap
Oleh MC KAB MERAUKE, Senin, 4 Desember 2023 | 08:03 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 111
Merauke, InfoPublik - Pj Gubernur Papua Selan Apolo Safanpo resmi membuka babak final Kejuaraan Road Race Gubernur Papua Selatan 2023 yang berlangsung di Sirkuit Fregeb Kebun Coklat Merauke, Minggu (3/12/2024).
Kejuaraan Road Race yang diselenggarakan oleh Ikatan Motor Indonesia (IMI) Provinsi Papua Selatan sudah dimulai sejak Sabtu 02/12/2023 dengan babak kualifikasi yang mengikutsertakan 126 starter (pembalap) dari berbagai daerah di tanah Papua maupun Nusantara dengan 16 race (kelas yang dipertandingkan).
Di babak final, Minggu 03/12/2023, ajang Road Race menyisakan 14 race dengan 126 starter (pembalap) yang berlaga di arena Sirkuit Kebun Coklat itu. Pj. Gubernur Papua Selatan Apolo Safanpo dalam sambutannya mengajak seluruh pembalap dan perangkat perlombaan maupun pertandingan untuk dapat menjunjung tinggi sportivitas selama berlangsungnya kejuaraan tersebut.
“Kepada Pengurus Provinsi IMI Papua Selatan, saya ucapkan terima kasih yang telah menginisiasi, mempersiapkan dan melaksanakan Open Turnamen Gubernur Cup 2023. Semoga melalui kejuaraan ini, kita dapat terus membina atlet-atlet kita yang menghasilkan prestasi terbaik di tingkat provinsi maupun nasional, terutama dapat mewakili Provinsi Papua Selatan pada PON XXI 2024 di Aceh-Sumut,” tambah Apolo Safanpo dalam sambutannya sebelum membuka Final Road Race.(McMrk/geet/Af/Eyv)