Kalahkan Jatim, Tim Voli Duduk Kalsel Masuk Final Peparnas XVII Solo

: Kalahkan Jatim, Tim Voli Duduk Kalsel masuk final Peparnas XVII Solo - Foto:Mc.Jatim


Oleh MC PROV KALIMANTAN SELATAN, Sabtu, 12 Oktober 2024 | 03:31 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 184


Banjarbaru, Infopublik  - Tim voli duduk NPCI Provinsi Kalimantan Selatan malaju ke babak final usai mengalahkan Jawa Timur pada parta semifinal di cabang voli duduk Peparnas XVII Solo, Jum'at (11/10/2024).

Kalsel yang saat itu mengenakan kostum orange kombinasi hitam tertinggal poin di set pertama 22-25. Kemudian di set kedua, Kalsel bermain tenang dan mampu menyamakan kedudukan dengan skor 25-19.

Seolah tak mau ketinggalan, tim voli duduk Jawa Timur menampilkan permainan menyerang sejak awal set ketiga. Sempat unggul, membuat Kalsel harus mengakui ketangguhan Jatim dengan skor 16-25.

Laga semakin sengit. Sorakan dan tepuk tangan dukungan supporter kedua tim membuat GOR UTP bergemuruh.

Kalsel yang kala itu tertinggal 2-1 bangkit dan mengurangi kesalahan kecil hingga mampu menyamakan skor di set keempat dengan 25-20. Di set penentu, Kalsel menyudahi perlawan dengan kemenangan usai menutup laga dengan skor 15-12.

Pelatih Voli Duduk NPCI Kalsel, Ali Murtado mengatakan jika timnya akan kembali berbenah dan mempersiapkan diri untuk berlaga di partai final berhadapan dengan Jawa Barat.

"Kita tentu akan berbenah, akan lebih mempersiapkan pemain, karena lawan kita tim kuat," kata Ali.

Pantas saja, Jawa Barat yang akan bersua Kalsel di final dihuni 50 persen pemain timnas voli duduk Indonesia.

Namun, hal ini tak menciutkan semangat mereka untuk menghantarkan diri ke podium pertama. "Kita akan bermain lepas tanpa tekanan," ujarnya.

Rencananya, final sendiri akan digelar pada Sabtu 12 Oktober 2024 di GOR UTP Karang Anyar pukul 10.00 Wib. (MC Kalsel/tgh/ARH/Eyv)

 

Berita Terkait Lainnya