: Suasana saat pelatihan kehumasan dan protokol bagi mahasiswa Undiksha Singaraja, Senin (7/10/2024). (Foto: istimewa)
Oleh MC KAB BULELENG, Senin, 7 Oktober 2024 | 22:52 WIB - Redaktur: Bonny Dwifriansyah - 113
Buleleng, InfoPublik - Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statistik (Kominfosanti) Kabupaten Buleleng, Ketut Suwarmawan, bersama Kasubag Protokol Setda Kabupaten Buleleng, Made Agtya Kusumayudha, memberikan pelatihan kehumasan dan protokol kepada mahasiswa Universitas Pendidikan Ganesha (Undiksha) Singaraja, Senin (7/10/2024).
Dalam pemaparannya, Suwarmawan menjelaskan hubungan masyarakat (humas) untuk mengelola penyebaran informasi antara individu dan masyarakat. Selain itu, tugas humas juga salah satunya melaksanakan persuasi kepada publik untuk menjadikan sikap dan tingkah laku publik berubah.
Humas juga memiliki tugas pokok untuk menciptakan kesan yang baik, menyediakan informasi yang akurat, menciptakan ketertarikan publik, bertanggung jawab dalam memberikan penjelasan publik, dan sebagai ahli yang dapat memberikan masukann untuk lembaga.
“Secara umum, persamaan jurnalistik dan humas adalah sama-sama di bidang komunikasi dan secara teknis pun sama-sama dituntut memiliki keterampilan yang sama, khususnya dalam menulis. Tapi yang membedakan terletak pada ruang lingkupnya,” ucapnya.
Sementara itu, Kasubag Protokol Setda Kabupaten Buleleng, Made Agtya Kusumayudha, mengatakan bahws protokol merupakan serangkaian kegiatan yang berkaitan dengan aturan dalam acara kenegaraan atau acara resmi yang meliputi aturan mengenai tata tempat, tata upacara, dan tata penghormatan kepada seseorang sesuai dengan jabatan dalam negara, pemeritah maupun masyarakat.
Ia menyampaikan bahwa protokol mempunyai konsep dasar dalam suatu kegiatan di pemerintahan. "Terdapat tiga poin penting yang menjadi landasan kita bertugas di protokol yakni tata tempat, upacara, dan penghormatan. Ini tidak bisa dipisahkan agar jalannya acara supaya efektif dan efisien," ujarnya.
Kepala Biro Perencanaan dan Kerjasama, Undiksha Singaraja, Komang Setemen, mengucapkan terima kasih kepada kedua narasumber yang hadir dan mengisi kegiatan pelatihan protokoler dan kehumasan di Undiksha Singaraja.
"Pelatihan hari ini bukan semata-mata untuk mendengarkan, tapi juga untuk memperkuat kehumasan dan protokoler. Ini merupakan langkah awal bagi kita semua untuk melakukan perubahan terhadap pelayanan yang kita berikan kepada masyarakat," tutupnya. (MC Kab.Buleleng/Wir)