: Optimalkan Pendayagunaan Multimedia, Diskominfo Kalsel Tingkatkan Kompetensi SDM Pengelola Media Pemerintah -Foto:Mc.Kalsel
Oleh MC PROV KALIMANTAN SELATAN, Kamis, 8 Agustus 2024 | 20:54 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 111
Banjarbaru, InfoPublik - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Selatan (Kalsel) melalui Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kalsel mengadakan Workshop Pendayagunaan Multimedia Pada Transformasi Jurnalisme Digital.
Kegiatan tersebut diikuti puluhan peserta yang terlibat dalam pengelola media atau kehumasan SKPD lingkup Pemprov Kalsel dan perwakilan Diskominfo 13 kabupaten/kota.
Kepala Diskominfo Kalsel, Muhamad Muslim menyebutkan, melalui kegiatan tersebut pihaknya ingin meningkatkan kompetensi SDM pengelola media pemerintahan.
“Kita ingin agar mereka ini bisa lebih optimal dalam memanfaatkan multimedia dalam rangka memyampaikan informasi berkaitan dengan kinerja SKPD mereka,” kata Muslim, Rabu (7/8/2024).
Pemanfaatan multimedia ini tentunya bertujuan untuk menghasilkan informasi yang bervariasi dan menarik, namun tetap akurat terhadap subtansi kinerja yang dilakukan, dan dapat mudah diterima oleh masyarakat.
Diharapkan melalui kegiatan ini wawasan dan kompetensi pengelola media di SKPD lingkup Pemprov Kalsel dan kabupaten/kota dalam memanfaatkan multimedia bisa lebih baik lagi.
“Jika mudah diterima oleh masyarakat, Insya Allah mereka akan memahami dan tahu apa saja yang sudah dilakukan oleh pemerintah,” tukasnya.
Kegiatan Workshop yang diinisiasi Diskominfo Kalsel ini dilaksanakan selama dua hari pada 7-8 Agustus 2024 dengan menghadirkan narasumber berkompeten seperti Ketua PWI Kalsel, dan Direktorat Jendral Pengelolaan Informasi dan Media Kementerian Kominfo RI. (MC Kalsel/Jml/YIN/Eyv)