May Day di Kota Banjarbaru di Peringati dengan Dialog Interaktif

: May Day di Kota Banjarbaru di Peringati dengan Dialog Interaktif -Foto:Mc.Banjarbaru


Oleh MC KOTA BANJARBARU, Rabu, 1 Mei 2024 | 14:57 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 82


Banjarbaru, InfoPublik - Peringatan Hari Buruh Internasional yang biasa dikenal dengan sebutan May Day yang jatuh pada tanggal 1 Mei setiap tahunnya merupakan momentum bagi para pekerja atau bisa juga disebut buruh untuk menyuarakan aspirasi dalam memperjuangkan hak-hak para pekerja tersebut.

Biasanya dalam menyampaikan aspirasinya, para pekerja tersebut melakukan aksi unjuk rasa (demo) kepada Pemerintah di berbagai tempat. Namun untuk para pekerja Kota Banjarbaru dalam memperingati May Day tahun 2024 dilaksanakan dengan melakukan dialog interaktif yang difasilitasi oleh Pemerintah Kota Banjarbaru yang bertajuk “Sinergitas Pekerja, Pengusaha dan Pemerintah dalam Mewujudkan Banjarbaru Juara” yang bertempat di Aula Gawi Sabarataan Pemerintah Kota Banjarbaru pada Rabu (1/5/2024) pagi.

Kegiatan ini dihadiri Wali Kota Banjarbaru H.M. Aditya Mufti Ariffin, Unsur Forkopimda Kota Banjarbaru, Seluruh Kepala SKPD lingkup Kota Banjarbaru, Perwakilan Pengusaha se Kota Banjarbaru,  Ketua Serikat Pekerja se Kota Banjarbaru dan perwakilan para pekerja di Kota Banjarbaru dengan total yang berhadir adalah 132 orang.

Dalam sambutannya Wali kota Banjarbaru menyampaikan bahwa jadikan peringatan Hari Buruh Internasional sebagai momentum kebersamaan antara pekerja, pengusaha dan Pemerintah untuk menuju hubungan industrial yang harmonis, dinamis dan berkeadilan yang akan berdampak positif peningkatan perekonomian di Indonesia.

Aditya berharap dengan peringatan Hari Buruh ini profesionalisme dan keahlian dari para pengusaha dan pekerja agar lebih ditingkatkan sehingga dapat mendukung iklim investasi yang baik. Selain itu kesesuaian hak dan kewajiban pekerja juga harus menjadi perhatian bersama agar kesejahteraan semua dapat terwujud.

“dimana iklim yang baik untuk investasi tentunya didukung oleh kondisifitas, baik dari keamanan, hubungan antara pekerja dengan pekerja, pekerja dengan pengusaha dan pengusaha dengan pengusaha” ucap Wali Kota Banjarbaru

Penandatanganan Komitmen Bersama antara Pemerintah, Pengusaha dan Pekerja di Kota Banjarbaru sebagai persetujuan dari beberapa point yang tercantum didalam Komitmen Bersama tersebut –

Ia juga menambahkan dengan iklim investasi dan hubungan yang baik maka percepatan pembangunan dapat tercapai. Sebelum melakukan dialog interaktif dengan para pemangku kepentingan di jajaran Pemerintah Kota Banjarbaru, para peserta dibekali dengan dua buah materi yakni “Implementasi Hubungan Industrial di Wilayah Kota Banjarbaru” yang disampaikan oleh Indriana Wahyuni dari Diskopukmnaker Kota Banjarbaru dan “Kebijakan Pengawasan Ketenagakerjaan” yang dipaparkan narasumber dari Disnakertrans Prov. Kalsel.(typ/Orz/MedCenBJB/Eyv)