Banjir Rob Ancam Gampong Pasir Aceh Barat

: warga sedang melihat kondisi banjir rob di Gampong Pasir Kecamatan Johan Pahlawan, Aceh Barat.MC Aceh


Oleh MC PROV ACEH, Minggu, 5 Mei 2024 | 19:46 WIB - Redaktur: Juli - 131


Meulaboh, InfoPublik - Banjir Rob kembali melanda Aceh Barat, kali ini warga Gampong Pasir Kecamatan Johan Pahlawan diminta waspada terhadap ancaman bencana yang melanda wilayah tersebut, Minggu (5/5/2024).

Keuchik Gampong Pasir Romi Saputra Jaya membenarkan kejadian tersebut. Ia menjelaskan, sejauh ini banjir Rob yang melanda desa Gampong Pasir belum terlalu parah. Namun dikhawatirkan air pasang tersebut bisa saja terus mengancam warga setempat pada malam hari.

"Kalau mulainya dari pagi tadi, karena yang dikhawatirkan nanti malam juga naik lagi, kita juga sudah imbau warga untuk tetap waspada,” ucap Romi.

Sejauh ini, banjir rob yang melanda Gampong Pasir mencapai ketinggian sekitar 30 sentimeter. “Air rembesan hampir masuk. Cuma karena saluran agak bagus, maka airnya langsung ke parit besar," jelasnya.

Dirinya juga mengimbau kepada warga desa setempat untuk tetap waspada terhadap susulan banjir Rob yang bisa terjadi secara tiba-tiba. “Kita minta warga tetap waspada, apabila terjadi hal yang tidak diinginkan segera mengungsi ke tempat lebih aman,” kata Romi Saputra Jaya.

Sementara itu, berdasarkan data yang dikutip dari laman bkmg.go.id, ketinggian gelombang di wilayah perairan laut Aceh bagian Barat dan Selatan mencapai 0,5–2,5 meter dengan kecepatan angin mencapai 20 kilometer per jam yang bergerak dari arah Barat Daya. (mc04)