: Pelatihan Sadar Wisata Tingkatkan Pemahaman dan Keterampilan Pengelolaan Tempat Wisata - Foto : Mc.Palangka Raya
Oleh MC KOTA PALANGKA RAYA, Jumat, 2 Agustus 2024 | 11:32 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 79
Palangka Raya, InfoPublik - Pemerintah Kota Palangka Raya melalui Dinas Pariwisata, Kebudayaan, Kepemudaan, dan Olahraga menggelar Sosialisasi dan Pelatihan Sadar Wisata untuk pengembangan kampung atau desa wisata.
Acara ini berlangsung di Aquarius Boutique Hotel, Kamis (1/8/2024) dan dibuka secara resmi oleh Pj Wali kota Palangka Raya, Hera Nugrahayu.
Dalam sambutannya, Hera menyebutkan bahwa pelatihan Sadar Wisata ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan dan pemahaman masyarakat tentang pentingnya pengembangan kepariwisataan.
Disebutkannya, untuk mewujudkan masyarakat yang sadar wisata, diperlukan proses dan kondisi yang baik. "Masyarakat yang sadar wisata akan mampu memahami dan mengaktualisasikan nilai-nilai penting dalam sapta pesona untuk pengembangan kampung atau desa wisata," katanya.
Ia berharap model pembangunan pariwisata yang melibatkan pemberdayaan masyarakat sebagai pelaku wisata dapat terus dikedepankan.
"Dengan keterlibatan atau partisipasi masyarakat dalam menggerakkan kepariwisataan di daerahnya, akan tercipta nilai-nilai positif. Masyarakat tidak lagi hanya sebagai penonton, tetapi menjadi pelaku pariwisata itu sendiri,"jelasnya.
Lebih lanjut, dirinya menyebutkan bahwa pelatihan ini merupakan bagian dari upaya berkelanjutan untuk menciptakan iklim yang kondusif bagi perkembangan pariwisata di Kota Palangka Raya.
"Melalui pelatihan ini, kita berharap dapat membangun komunitas yang sadar wisata dan berperan aktif dalam menciptakan daya tarik wisata yang unik dan menarik,"jelasnya.
Hera juga berharap adanya keterlibatan berbagai pihak untuk dapat memperkuat sinergi dalam pengembangan sektor pariwisata di Kota Palangka Raya.
"Dengan kolaborasi yang baik antara pemerintah dan masyarakat, saya yakin kita dapat menciptakan destinasi wisata yang tidak hanya menarik bagi wisatawan, tetapi juga memberikan manfaat ekonomi yang signifikan bagi masyarakat lokal," tutup Hera. (MC. Kota Palangka Raya/Nitra/ndk/eyv)