Pemkab Muara Enim Komitmen Dukung Pemberantasan Korupsi

: Rakor Pemberantasan Korupsi Se-Wilayah II. Foto: Pemkab Muara Enim


Oleh MC KAB MUARA ENIM, Kamis, 25 April 2024 | 15:34 WIB - Redaktur: Rafyq Alkandy Ahmad Panjaitan - 61


Muara Enim, InfoPublik - Pj. Bupati Muara Enim, Ahmad Rizali menghadiri rapat koordinasi Program Pemberantasan Korupsi Wilayah II, Diseminasi MCP Tahun 2024 yang diselenggarakan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di Griya Agung Palembang, Selasa (23/04).

Membuka rakor tersebut, Pj. Gubernur Sumsel, Agus Fatoni mengatakan kegiatan ini dapat menjadi motivasi di Sumsel untuk meningkatkan penilaian MCP.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada KPK telah menjadikan Sumsel sebagai tuan rumah kegiatan, kami juga bersyukur MCP memberikan arah bagaimana pencegahan korupsi," kata Fatoni.

“Berbagai upaya pencegahan korupsi juga terus dilakukan. Terdapat dua hal yang dilakukan, pertama terkait rencana aksi yang jelas kemudian bukti administrasi dan input data juga benar.” Pungkas Fatoni

Sementara itu, Pj Bupati Rizali mengatakan Pemerintah Kabupaten Muara Enim berkomitmen meningkatkan nilai Monitoring Center for Prevention (MCP) dengan terus melakukan monitoring capaian kinerja program pencegahan korupsi melalui perbaikan tata kelola pemerintahan.

“Pemkab Muara Enim telah menerapkan langkah strategis dalam upaya pencegahan korupsi dengan melakukan perbaikan sistem tata kelola pemerintahan mulai dari perencanaan, penganggaran dan sebagainya secara digital sehingga transparan dan mudah dipantau," ujar Ahmad Rizali

“Harapannya langkah-langkah pencegahan korupsi di Kabupaten Muara Enim dapat terus membaik sehingga mampu mewujudkan pemerintahan yang berintegritas, transparan, akuntabel dan bebas dari korupsi," tutupnya. 

Rakor tersebut diikuti pula oleh seluruh Kepala daerah se-Sumsel. [PDIPS]

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB MUARA ENIM
  • Senin, 29 April 2024 | 11:25 WIB
Pemkab Muara Enim Santuni Korban Bencana Kebakaran di Desa Tanjung Bulan
  • Oleh MC KAB MUARA ENIM
  • Selasa, 30 April 2024 | 14:25 WIB
Pj Bupati Rizali Buka Operasi Pasar Murah di Desa Payabakal Kecamatan Gelumbang.
  • Oleh MC KAB MUARA ENIM
  • Senin, 29 April 2024 | 11:23 WIB
Sempat Tertunda, Pengerjaan Talut Jembatan Enim 1 & 2 Segera Dimulai Kembali
  • Oleh MC KAB MUARA ENIM
  • Rabu, 24 April 2024 | 10:10 WIB
Pemkab Muara Enim Matangkan Pemberangkatan JCH Kabupaten Muara Enim Tahun 2024
  • Oleh MC KAB MUARA ENIM
  • Kamis, 25 April 2024 | 08:30 WIB
Komitmen Tekan Laju Inflasi, Pemkab Muara Enim Operasi Pasar Murah Lagi