Sektor Jasa Layanan Parkir Sumbang PAD Capai Rp 3,3 Miliar Sejak Januari 2024

: Kepala UPT Perparkiran Dinas Perhubungan Kota Pekanbaru, Radinal Munandar_foto:Mc.Pekanbaru


Oleh MC KOTA PEKANBARU, Senin, 25 Maret 2024 | 19:12 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 79


 Pekanbaru, InfoPublik-Pendapatan dari jasa layanan parkir di Kota Pekanbaru sudah mencapai Rp 3,3 miliar. Jasa layanan parkir termasuk satu Pendapatan Asli Daerah (PAD) yang tercatat sejak Januari 2024.

"Kami berupaya memaksimalkan pendapatan dari sektor jasa layanan parkir, agar bisa menyumbang untuk PAD kota,"kata Kepala UPT Perparkiran Dinas Perhubungan Kota Pekanbaru, Radinal Munandar.

Menurutnya, capaian pendapatan dari jasa layanan parkir hingga Triwulan I tahun 2024 ini cukup positif. Pendapatan dari sektor jasa layanan parkir terus digenjot agar mencapai target tahun ini.

Radinal mengatakan bahwa pendapatan dari sektor parkir ditargetkan pada tahun ini bisa mencapai Rp 16 miliar. Ia menyebut pihaknya optimis bisa mencapai target pada tahun 2024 ini.

Dirinya menyebut bahwa hingga Triwulan I tahun 2024 tren pendapatan dari sektor parkir cukup positif. Ia meyakini capaian pendapatan dari sektor parkir mengalami peningkatan dibanding tahun 2023 silam.

"InsyaAllah, untuk capaian pendapatan dari sektor parkir di tahun ini kita optimis. Kita percaya bisa mencapai target yang ditetapkan pada tahun ini," terangnya.

Pihaknya juga terus melakukan pengawasan terhadap aktivitas layanan parkir di Kota Pekanbaru selama Ramadhan 1445 H. Mereka ingin memastikan tidak ada oknum juru parkir atau Jukir liar.

"Kita melakukan pengawasan dari pagi hingga pukul sepuluh malam, kita ingin memastikan tidak ada Jukir liar berkeliaran,"imbuhnya.

Radinal menyebut bahwa keberadaan Jukir liar menjadi satu penyebab kebocoran pendapatan dari jasa layanan parkir. Pihaknya pun semakin memperketat pengawasan terhadap aktivitas parkir.

"Jadi kita ingin memastikan nantinya pendapatan dari sektor jasa layanan parkir masuk ke kas daerah," ungkapnya. (Kominfo7Pku/RD2/Eyv)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KOTA PEKANBARU
  • Senin, 29 April 2024 | 17:02 WIB
Disdukcapil Pekanbaru Minta Warga Hindari Pungli
  • Oleh MC KOTA PEKANBARU
  • Senin, 29 April 2024 | 17:00 WIB
Pembangunan Gorong-Gorong Cegah Banjir di Jalan Jenderal Sudirman Pekanbaru
  • Oleh MC KOTA PEKANBARU
  • Senin, 29 April 2024 | 16:57 WIB
Pemko Pekanbaru Genjot Pembebasan Lahan Flyover Panam
  • Oleh MC KOTA PEKANBARU
  • Senin, 29 April 2024 | 16:54 WIB
Pemko Pekanbaru Cegah Inflasi Tak Naik di Akhir Tahun
  • Oleh MC KOTA PEKANBARU
  • Senin, 29 April 2024 | 16:52 WIB
Pada 2024, Overlay Jalan Parit Indah Dilanjutkan Pemprov Riau
  • Oleh MC KOTA PEKANBARU
  • Senin, 29 April 2024 | 16:50 WIB
Dishub Pekanbaru Pecat Jukir Tak Beri Pelayanan Baik
  • Oleh MC KOTA PEKANBARU
  • Senin, 29 April 2024 | 16:48 WIB
Disperindag Kota Pekanbaru Imbau Pengusaha Pergudangan Wajib Kantongi TDG
  • Oleh MC KOTA PEKANBARU
  • Senin, 29 April 2024 | 16:45 WIB
DLHK Pekanbaru Minta Masyarakat Buang Sampah di TPS Legal