Gempa Bumi Tektonik Bermagnitudo 4,9 Guncang Wilayah Gorontalo dan Sekitarnya

: Episenter gempa bumi di Gorontalo pada Minggu pagi (24/3/2024) terletak pada koordinat -0.24 LU dan 123.04 BT, atau tepatnya berlokasi 87 km barat daya Bone Bolango pada kedalaman 101 km. (Foto: istimewa)


Oleh MC PROV GORONTALO, Minggu, 24 Maret 2024 | 13:09 WIB - Redaktur: Bonny Dwifriansyah - 150


Kota Gorontalo, InfoPublik - Wilayah Gorontalo diguncang gempa bumi tektonik pada Minggu (24/3/2024) pukul 07.47 WITA. Hasil analisis BMKG menunjukkan bahwa gempa bumi memiliki parameter magnitudo 4,9.

Episenter gempa bumi tersebut terletak pada koordinat -0.24 LU dan 123.04 BT, atau tepatnya berlokasi 87 km barat daya Bone Bolango pada kedalaman 101 km.

“Dengan memperhatikan lokasi episenter dan kedalaman hiposenter, gempa bumi yang terjadi merupakan jenis gempa bumi kedalaman menengah akibat aktivitas Subduksi Lempeng Laut Maluku,” ungkap Tony Agus Wijaya, Kepala Stasiun Geofisika Manado, dalam siaran persnya.

Berdasarkan laporan masyarakat, gempa bumi itu dirasakan di Kabupaten Gorontalo, Kota Gorontalo, dan Kabupaten Bone Bolango, dengan intensitas III MMI. Getaran akibat gempa tersebut dirasakan nyata dalam rumah, seakan-akan ada truk berlalu. Hingga saat ini belum ada laporan dampak kerusakan yang ditimbulkan dari gempa bumi tersebut.

“Hingga hari Minggu, 24 Maret 2024 pukul 08:30 WITA, hasil monitoring BMKG menunjukkan satu gempa bumi susulan dengan magnitudo M3,2 (aftershock),” ujar Tony.

Tony meminta masyarakat di wilayah Gorontalo dan sekitarnya agar tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh isu yang kebenarannya tidak dapat dipertanggungjawabkan.

Ia juga mengimbau masyarakat untuk mencari informasi resmi hanya bersumber dari BMKG yang disebarkan melalui kanal komunikasi resmi yang telah terverifikasi. (mcgorontaloprov)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh Eko Budiono
  • Minggu, 28 April 2024 | 12:55 WIB
Badan Geologi: Gempa M6,2 Barat Daya Garut Tidak Picu Tsunami
  • Oleh MC PROV GORONTALO
  • Sabtu, 27 April 2024 | 11:15 WIB
Pemerintah Provinsi Gorontalo Sudah Memiliki Daftar Data Daerah 2024
  • Oleh Wahyu Sudoyo
  • Sabtu, 27 April 2024 | 10:21 WIB
Bendungan Bulango Ulu Gorontalo Ditargetkan Rampung Akhir 2024
  • Oleh Farizzy Adhy Rachman
  • Jumat, 26 April 2024 | 11:12 WIB
PUPR Tangani Kawasan Kumuh Talumolo, Angkat Potensi Ekonomi Lokal Gorontalo
  • Oleh MC PROV GORONTALO
  • Rabu, 24 April 2024 | 20:10 WIB
Fakultas Sastra dan Budaya di UNG Dorong Upaya Pelestarian Bahasa Gorontalo
  • Oleh Farizzy Adhy Rachman
  • Selasa, 23 April 2024 | 10:59 WIB
Bendungan Bulango Ulu Diproyeksikan Dapat Penuhi Kebutuhan Air 2 Juta Masyarakat
  • Oleh MC PROV GORONTALO
  • Rabu, 24 April 2024 | 06:29 WIB
DPRD Provinsi Gorontalo Siap Sukseskan
  • Oleh Farizzy Adhy Rachman
  • Senin, 22 April 2024 | 17:47 WIB
Presiden Jokowi Optimistis Bendungan Bulango Ulu Selesai Akhir 2024