Pemkab Temanggung Apresiasi Petugas Keamanan, Lalu Lintas dan Kebersihan Lewat Mirunggan

: Pemkab Temanggung Apresiasi Petugas Keamanan, Lalu Lintas dan Kebersihan Lewat Mirunggan-Foto:Mc.Temanggung


Oleh MC KAB TEMANGGUNG, Kamis, 28 Desember 2023 | 13:21 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 34


Temanggung, InfoPublik - Pemkab Temanggung melalui Bagian Perekonomian Setda melaksanakan Mirunggan bersama Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP), Dinas Perhubungan (Dishub), dan Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman, dan Lingkungan Hidup (DPRKPLH) di Pendopo Pengayoman Temanggung, Rabu (27/12/2023) siang.

Pj. Sekda Agus Sujarwo mengatakan, kegiatan tersebut bertujuan untuk memberikan apresiasi atas kinerja dari berbagai unsur, seperti petugas keamanan dari Satpol PP, petugas lalu lintas dari Dishub, dan petugas taman, petugas kebersihan dan pesapon jalan dari DPRPKLH yang telah turut mensukseskan rangkaian acara peringatan Hari Jadi ke-189 Kabupaten Temanggung.

“Saya rasa tanpa kehadiran dan keterlibatan teman-teman kita yang ada di sini, prosesi HUT ke-189 Temanggung tidak bisa berjalan dengan baik, lancar, dan bisa menggembirakan semuanya. Maka, kita memberikan apresiasi atas peran dan tanggung jawab dari teman-teman ini,” katanya.

Berkaitan dengan hal tersebut, Pj. Sekda juga menyampaikan nantinya pada gelaran malam pergantian tahun baru (31/12/2023) di Alun-alun Temanggung, terdapat tiga kegiatan hiburan, yaitu car free night, bazaar UMKM, dan panggung hiburan yang kemudian dilanjutkan dengan pesta kembang api.

“Jadi ini adalah gelaran yang sederhana yang bisa diselenggarakan untuk memberikan hiburan bagi masyarakat Temanggung, agar nantinya masyarakat Temanggung tidak pergi keluar daerah dan cukup di Temanggung untuk menikmati malam pergantian tahun baru,”imbuhnya.

Lebih lanjut,ia juga mengimbau kepada masyarakat, khususnya di Kabupaten Temanggung untuk tetap menjaga kondusifitas dan tidak menimbulkan kerusuhan pada malam pergantian tahun baru mendatang.

“Tidak perlu hura-hura, mari kita nikmati pergantian tahun baru ini dengan doa dan harapan agar lebih baik dari tahun 2023 ini,”tambahnya. (MC.TMG/will;ekp/eyv)

 

Berita Terkait Lainnya