Pemkab Balangan Raih Penghargaan Kabupaten Sangat Inovatif Dari Kemendagri

: Bupati H Abdul Hadi memperlihatkan penghargaan sebagai Kabupaten Sangat Inovatif Dari Kemendagri.


Oleh MC KAB BALANGAN, Rabu, 13 Desember 2023 | 10:28 WIB - Redaktur: Tobari - 250


Balangan, InfoPublik - Kembali Pemerintah Kabupaten Balangan mendapatkan Penghargaan Bergengsi dari Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia sebagai Kabupaten Sangat Inovatif pada Penganugerahan Innovative Goverment Award (IGA) 2023.

Penghargaan ini langsung diterima Bupati Balangan H. Abdul Hadi pada acara Penganugerahan Innovative Goverment Award (IGA) 2023 bertempat di Gedung C Lantai 3 Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia, Jakarta, Selasa (12/12/2023).

Akun Prokopim Setda Balangan menyebutkan, bahwa penghargaan ini merupakan komitmen dan upaya Pemerintah Kabupaten Balangan mewujudkan pelayanan publik yang optimal melalui berbagai terobosan, serta program-program inovatif dengan tujuan membawa manfaat bagi seluruh masyarakat di Banua Sanggam Kabupaten Balangan.

"Penghargaan Inovasi Daerah ini merupakan turut menambah deretan penghargaan bergengsi yang diraih Pemerintah Kabupaten Balangan," pungkas akun tersebut. (MC Balangan/el/toeb)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB BALANGAN
  • Senin, 18 November 2024 | 15:22 WIB
Pemkab Balangan Ikuti Peluncuran CSIRT untuk Perkuat Keamanan Siber
  • Oleh MC KAB BALANGAN
  • Jumat, 1 November 2024 | 09:20 WIB
Pemkab Balangan Mantapkan Persiapan SSGI, Libatkan 62 Desa sebagai Sampel
  • Oleh MC KAB BALANGAN
  • Rabu, 30 Oktober 2024 | 17:17 WIB
Jembatan Paringin di Kabupaten Balangan Mulai Difungsikan
  • Oleh MC KAB BALANGAN
  • Senin, 28 Oktober 2024 | 13:38 WIB
Pemkab Balangan Peringati Hari Sumpah Pemuda ke-96, Gaungkan Semangat Persatuan
  • Oleh MC KAB BALANGAN
  • Selasa, 22 Oktober 2024 | 13:46 WIB
Pemkab Balangan dan Ribuan Santri Peringati Hari Santri Nasional 2024
  • Oleh MC KAB BALANGAN
  • Senin, 21 Oktober 2024 | 15:16 WIB
Pemkab Balangan Komitmen Bangun Sarana Prasarana Ponpes untuk Tingkatkan SDM