Pemkab Temanggung Ikuti Evaluasi Tahap II Smart City

: Pemkab Temanggung Ikuti Evaluasi Tahap II Smart City-Foto:Mc.Temanggung


Oleh MC KAB TEMANGGUNG, Sabtu, 11 November 2023 | 05:55 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 37


Temanggung, InfoPublik - Pemerintah Kabupaten Temanggung mengikuti kegiatan Evaluasi Implementasi Kota Cerdas (Smart City) Tahap II terhadap 66 kota/kabupaten dan IKN kelas F secara daring pada Kamis (9/11/2023) sore, bertempat di Ruang Gajah, Pendopo Jenar.

Pj Bupati Hary Agung Prabowo didampingi Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika, Gotri Wijianto Wuriatmojo, hadir secara pribadi dan memaparkan progres pelaksanaan dan implementasi Kota Cerdas di Kabupaten Temanggung.

Pj Bupati juga menunjukkan komitmen Pemerintah Kabupaten Temanggung dalam mengimplementasikan Smart City dengan penganggaran dan pembangunan infrastrukturnya.

"Menuju Temanggung Smart City, kami sangat berkomitmen dan terus mendukung Kota Cerdas ini, baik dari sisi anggaran, maupun infrastruktur. Hal ini penting bagi kami, karena agar pelayanan kami terintegrasi menjadi satu, bisa diketahui dan dimanfaatkan bagi masyarakat," tutur Pj Bupati Hary Agung Prabowo.

Setidaknya terdapat enam dimensi Kota Cerdas yang dijalankan, yaitu Smart Living (Kesehatan), Smart Society (Pendidikan), Smart Environment (Lingkungan Hidup), Smart Governance (Dashboard Executive yang meliputi data berbasis geospasial), Smart Branding (Pariwisata), dan Smart Economy (Komite Ekonomi Kreatif).

"Anggaran yang kita keluarkan terkait dengan Smart City, Hasil Rekapitulasi Proses di Kabupaten Temanggung 2023 sebesar Rp1,8 triliun dengan anggaran untuk program khusus Smart City sebesar Rp508 miliar atau 26,99 persen," imbuhnya.

Turut hadir dalam Evaluasi Kota Cerdas Tahap II ini, perwakilan dari Bappeda, Dindikpora, Dinas Perhubungan, Dinkominfo, dan Badan Pengelolaan Keuangan, Pendapatan dan Aset Daerah (BPKPAD). (MC.TMG/nin;ekp/eyv)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC PROV RIAU
  • Minggu, 20 Oktober 2024 | 08:12 WIB
Evaluasi SPBE 2024: Pemprov Riau Siap Pacu Kualitas Layanan Berbasis Digital
  • Oleh MC KAB SELUMA
  • Kamis, 17 Oktober 2024 | 19:28 WIB
Focus Group Discussion II RDTR dan KLHS
  • Oleh MC KAB SELUMA
  • Kamis, 17 Oktober 2024 | 09:51 WIB
Asisten Pemerintahan dan Kesra Luncurkan Kios Murah di Kabupaten Seluma
  • Oleh MC KAB BANGKALAN
  • Selasa, 15 Oktober 2024 | 08:41 WIB
Lomba Cerdas Cermat Meriahkan Rangkaian Hari Jadi Bangkalan