:
Oleh MC KAB SERDANG BEDAGAI, Jumat, 13 Oktober 2023 | 16:06 WIB - Redaktur: Yudi Rahmat - 41
Pantai Cermin, InfoPublik - Pengajian Majelis Taklim Muslimah Dambaan (MTMD) Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) kembali digelar. Kali ini, dilaksanakan di Masjid Nurul Huda, Kecamatan Pantai Cermin, Kamis (12/10/2023).
Bupati Sergai H. Darma Wijaya dalam sambutannya menyampaikan kalau pengajian ini merupakan bukti kebersamaan, kecintaan kita pada agama, serta komitmen kita untuk terus memperdalam pengetahuan agama Islam.
Darma Wijaya juga menyebut pengajian MTMD ini akan terus bergulir di seluruh kecamatan yang ada di Sergai.
“Pengajian dapat menambah pengetahuan agama, yang nantinya akan menjadi bekal berharga dalam meningkatkan iman dan ketakwaan kita kepada Allah SWT. Semoga ilmu yang kita peroleh hari ini dapat membawa perubahan positif dalam kehidupan kita sehari-hari,” yakinnya.
Pada kesempatan ini, Bupati juga menyebut jika pihaknya berencana untuk mengembangkan Pengajian MTMD dan dirangkaikan dengan kegiatan sunat massal yang dilaksanakan di lokasi kegiatan.
Di momen ini Bupati juga mengingatkan kepada para jamaah, terutama kaum ibu, tentang pentingnya menjaga kesehatan anak-anak, terutama anak bayi, dan juga ibu hamil.
“Kesehatan mereka adalah aset berharga bagi masa depan Sergai. Bersama-sama, mari kita berkomitmen untuk mencapai "Sergai Zero Stunting", sehingga anak-anak kita dapat tumbuh dengan sehat dan berkembang dengan baik,” tambahnya.
Terakhir, ia mengajak seluruh pihak terus bersatu dalam semangat kebersamaan dan persatuan dalam mengejar kebaikan dan kesejahteraan bagi masyarakat Sergai.
“Semoga Allah SWT senantiasa memberikan petunjuk dan rahmat-Nya kepada kita semua. Amin,” tandasnya.
Ketua MTMD Kabupaten Sergai Ny. Hj. Rosmaida Darma Wijaya dalam sambutannya menyampaikan dengan adanya pengajian ini, para jamaah lebih dapat mempererat hubungan antar masyarakat dan menyiarkan ajaran agama Islam dalam lingkungan sekitar dan dalam kehidupan sehari-hari.
“Acara ini bukan hanya wadah silaturahmi kita, tetapi juga kesempatan untuk menerima ilmu agama yang berharga yang disampaikan oleh Al-Ustadz kita, yang nantinya dapat kita sampaikan kepada anak-anak kita,” ucapnya.
Turut hadir dalam kegiatan ini Wakil Ketua MTMD Sergai Ny. Hj. Aini Zetara Adlin Tambunan, Anggota DPRD Sergai Sugiatik, S.Ag serta Yanti Handayani Siregar, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik Drs. Zulfikar, Camat Pantai Cermin Fajar Kurniawan, S.STP, para Kepala Desa serta para jamaah yang didominasi kaum ibu. (Media Center Sergai/Julia).