Pembukaan Pekan Maulid Festival Dipusatkan di Cut Nyak Dien

:


Oleh MC KOTA PEKANBARU, Selasa, 3 Oktober 2023 | 16:53 WIB - Redaktur: Tobari - 68


Pekanbaru, InfoPublik - Pekan Maulid Festival yang dilaksanakan Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru bekerjasama dengan Forum Pemuda Remaja Masjid (FPRM) dan Kementerian Kominfo akan dilaksanakan pada tanggal 6 Oktober 2023. Pembukaan Pekan Maulid Festival akan berlangsung di Jalan Cut Nyak Dien.

Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setda Kota Pekanbaru, Masykur Tarmizi mengungkapkan, ada 10 cabang perlombaan yang akan digelar dalam Pekan Maulid Festival nantinya.

"Adapun 10 lomba yang akan dilaksanakan adalah Hadroh, Marawis, Nasyid, Barzanji, Rebana, Busana Muslimah (Syar'i), Defile dan Mars BKMT," ungkap Masykur Tarmizi, Senin (2/10/2023).

Pada tanggal 6 Oktober akan dilaksanakan pembukaan Pekan Maulid Festival yang dipusatkan di Jalan Cut Nyak Dien, dengan dimeriahkan oleh penampilan artis Syakir Daulay dan Annisa Rahman.

Dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad Shallallahu Alaihi Wa Sallam, Pemko Pekanbaru bersama FPRM dan Kementerian Kominfo juga menggelar Tabligh Akbar pada Minggu 1 Oktober 2023 di Grand Jatra Hotel Pekanbaru, pukul 08.00 WIB.

Tabligh Akbar yang dilaksanakan mengusung tema 'Ukhuwah Islamiyah, Persatuan Pemuda Remaja Masjid dan Literasi Digital', yang dilaksanakan menghadirkan Ustadz Hamanis (Hannan, Mannan dan Ihsan)

"Kegiatan yang merupakan kerjasama antara FPRM, Kementerian Kominfo, serta Pemerintah Kota Pekanbaru ini terbuka untuk umum dan khusus diperuntukkan untuk kaum muda," terang Masykur Tarmizi.

Puncaknya, pada tanggal 11 Oktober, Pemerintah Kota Pekanbaru akan menggelar puncak peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW berupa kegiatan tabligh akbar yang nantinya akan diisi oleh Ustadz Das'ad Latif dan dimeriahkan oleh penampilan Opick, yang rencananya akan dilaksanakan di Jalan Gajah Mada.

Bagi anak-anak muda, remaja yang ingin ikut hadir dan berpartisipasi dalam kegiatan dapat mendaftar melalui Link pendaftaran https://forms.gle/bpKi1kH5mdooRtRJ7.(Kominfo9Pku/RD3/toeb)

 

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC PROV RIAU
  • Selasa, 26 November 2024 | 00:45 WIB
Ketua Dewan Pendidikan Riau: Guru adalah Pilar Kemajuan Bangsa
  • Oleh MC PROV RIAU
  • Selasa, 26 November 2024 | 00:32 WIB
Seminar Bisnis Kuliner, Langkah DWP Riau Wujudkan Peluang Usaha Baru
  • Oleh MC KOTA PEKANBARU
  • Jumat, 15 November 2024 | 14:37 WIB
Prestasi Membanggakan: Atlet Pekanbaru Siap Berlaga di Kancah Internasional
  • Oleh MC KOTA PEKANBARU
  • Rabu, 13 November 2024 | 16:07 WIB
Pemkot Pekanbaru Raih Penghargaan "Informatif" dalam Ajang KI Riau Award 2024
  • Oleh MC KOTA PEKANBARU
  • Rabu, 13 November 2024 | 15:58 WIB
FKUB Imbau Masyarakat Pekanbaru Hormati Perbedaan Pilihan di Pilkada 2024