:
Oleh MC KAB KAPUAS, Rabu, 27 September 2023 | 12:05 WIB - Redaktur: Juli - 44
Kuala Kapuas, Infopublik - Kantor Pelayanan, Penyuluhan dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Kuala Kapuas melakukan edukasi kesadaran pajak kepada siswa-siswi di Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 1 Selat Kuala Kapuas, Selasa (26/09/2023).
Acara bertajuk “Pajak Bertutur 2023” ini berlangsung di Ruang Kelas VIII C, SMP Negeri 1 Selat, Jalan R.A. Kartini Nomor 102 Kuala Kapuas, Kecamatan Selat, Kabupaten Kapuas, Kalimantan Tengah.
Kegiatan Pajak Bertutur 2023 diikuti oleh 30 peserta yang merupakan perwakilan pengurus Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) dari Kelas VII, VIII, dan IX. Kegiatan dipandu oleh Muhammad Mujahidin yang merupakan Relawan Pajak dari KP2KP Kuala Kapuas.
“Kami ucapkan terima kasih kepada Pimpinan KP2KP Kuala Kapuas atas kerja sama seperti ini (karena) sangat bermanfaat untuk kita semua," ujar Wilger, S.Pd., M.Pd selaku Kepala SMP Negeri 1 Selat dalam sambutannya.
Kegiatan Pajak Bertutur 2023 ini mengambil tema ”Sadar Pajak Bukti Peduli Pada Negeri”. Setelah sambutan dari Kepala SMP Negeri 1 Selat, acara dilakukan dengan penyerahan Piagam Penghargaan kepada Kepala SMP Negeri 1 Selat.
Kemudian, acara dilanjutkan dengan penyampaian materi tentang edukasi kesadaran pajak yang disampaikan oleh Edward Teras, Petugas Penyuluh Pajak dari KP2KP Kuala Kapuas. Pada sesi tanya jawab, beberapa peserta mengajukan pertanyaan kepada Pemateri.
Kepala KP2KP Kuala Kapuas, Hafiz Ramadhan, yang hadir di akhir sesi tanya jawab mengungkapkan pentingnya sadar pajak sejak dini. “Saya berharap adik-adik sebagai generasi penerus bangsa, ketika nanti sudah memiliki penghasilan sendiri, ingat acara Pajak Bertutur hari ini, agar kalian memiliki kesadaran untuk taat pajak,” harapnya.
Sejumlah hadiah diberikan kepada peserta yang aktif menjawab dan bertanya. Kegiatan Pajak Bertutur 2023 diakhiri dengan sesi foto bersama. (MC Kab Kapuas/hmskmf)