- Oleh MC KAB SANGGAU
- Kamis, 3 Oktober 2024 | 19:56 WIB
:
Oleh MC KAB SANGGAU, Rabu, 20 September 2023 | 21:42 WIB - Redaktur: Fajar Wahyu Hermawan - 56
Sanggau, InfoPublik – Wakil Bupati Sanggau sekaligus Ketua Dewan Adat Dayak (DAD) Kabupaten Sanggau, Drs. Yohanes Ontot M.Si didampingi Sekretaris Jenderal DAD Kabupaten Sanggau,Urbanus menghadiri pengukuhan Aloysius Simbolon sebagai Temenggung Panco Bunuo tahun 2023.
Pengukuhan Aloysius Simbolon sebagai Temenggung Panco Bunuo dilakukan Ketua DAD Kecamatan Kembayan, Thomas di Desa Kelompu Kecamatan Kembayan, Kabupaten Sanggau Kalbar, Selasa (19/9/2023).
Wakil Bupati Sanggau, Yohanes Ontot dalam sambutan menyampaikan bahwa terpilihnya Aloysius Simbolon sebagai Temenggung Panco Bunuo diharapkan dapat menujukkan kinerjanya dengan baik dan mampu betul mengatasi persoalan - persoalan terkait dengan masalah-masalah sosial dalam kehidupan bermasyarakat adat Dayak.
Menurut Wakil Bupati Sanggau, Yohanes Ontot seorang temenggung harus mampu membawa masyarakat adat hidup dalam keberagaman, membaur dengan suku-suku lain yang ada di wilayahnya, ke depan tentu tantangannya semakin beragam.
“Selamat dan sukses untuk temenggung yang baru saja dilantik, pesan saya temenggung ini harus menjadi penengah dalam situasi apapun, kita harus bisa mengayomi semua etnis yang ada, menuntun, menjaga dan melindungi masyarakat semua,” jelasnya.
Ia berharap dengan dilantik dan dikukuhkannya Temenggung Panco Bunuo, Aloysius Simbolon, diharapkan masyarakat adat di Desa Kelompu semakin maju, berwibawa serta semakin kompak.
Rizky Kurniyawan/E.A.Lusy