Pj Sekda Lantik Pejabat Fungsional Guru, Ini Pesan yang Disampaikan

:


Oleh MC KOTA SINGKAWANG, Selasa, 25 Juli 2023 | 11:58 WIB - Redaktur: Fajar Wahyu Hermawan - 104


Singkawang, InfoPublik – Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah Kota Singkawang Aulia Candra memimpin upacara pelantikan dan pengambilan sumpah/janji jabatan fungsional di lingkungan Pemerintah Kota Singkawang di Basement Kantor Wali Kota Singkawang, Senin (24/7/2023). Sebanyak 110 orang pejabat fungsional Guru Ahli Pertama yang dilantik terdiri dari 6 orang guru SMP dan 104 orang guru SD.

Adapun syarat-syarat yang harus dipenuhi dalam rangka pengangkatan pejabat fungsional, antara lain sertifikat pendidikan, pangkat/golongan ruang, unsur penilaian pelaksanaan pekerjaan dan memiliki kinerja yang baik. Namun, 68 orang di antaranya masih belum memiliki sertifikat pendidikan.

Dalam sambutannya, Aulia Candra memberi arahan kepada para guru yang dilantik agar dapat menempa kemampuan intelektual dan membina perilaku baik setiap anak didiknya. Ia berharap agar generasi penerus bangsa ini memiliki kualitas yang holistik baik dari segi pengetahuan maupun tata karma dalam menyambut Indonesia Emas 2045.

“Selain mendidik anak dengan pengetahuan, saya minta untuk mendidik anak-anak kita dengan akhlak supaya berperilaku yang baik. Karena ini adalah modal utama agar anak-anak bisa berhasil. Faktor keberhasilan utama seorang anak bukan hanya dilihat dari tingginya tingkat IQ anak, tetapi akhlaknya. Akhlak baik yang dimaksud seperti kejujuran dan disiplin,” ujarnya.

“Diperlukan adanya komitmen bersama dalam mendidik putra-putri bangsa calon penerus negeri ini. Kita harus memantapkan semangat untuk terus berjuang meningkatkan mutu pendidikan di Kota Singkawang. Semoga hal ini dapat memacu semangat kita dalam bekerja setiap hari dan memberi manfaat baik pembangunan Kota Singkawang,” lanjutnya.

MC. Kota Singkawang