:
Oleh MC KAB MERAUKE, Jumat, 7 Juli 2023 | 08:26 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 92
Merauke, InfoPublik - Setelah empat bakal calon anggota DPD RI dari Provinsi Papua Selatan memasukan dokumen perbaikan administrasi ke KPU Provinsi Papua Selatan Rabu (5/7/2023), maka giliran empat bacalon DPD RI lainnya memasukan dokumen perbaikan persyaratan administrasi tersebut ke KPU Provinsi Papua Selatan.
Ketua KPU Provinsi Papua Selatan Theresia Mahuze, SH didampingi Devisi Tehnis Helda Ricard Ambay, mengungkapkan bahwa keempat Bacalon anggota DPD dari Provinsi Papua Selatan yang memasukan dokumen perbakian persyaratan admninistrasi tersebut adalah Frits Wakasu, Yakobus Duwiri, Sularso dan Urbanus Uleu Kaize. ‘’Sehingga sampai hari ke-11 perbaikan dokumen persyaratan administrasi, sudah tercatat 8 Bacalon anggota DPD yang memasukan dokumen perbaikan itu. Masih tersisa sembilan Bacalon. Tapi, dari pemberitahuan yang kami peroleh, di hari Sabtu itu ada 2 Bacalon DPD yang akan memasukan dokumen perbaikan. Kalau Jumat besok itu kosong,’’ katanya.
Sementara untuk 18 Parpol peserta pemilu, Theresia Mahuze mengaku belum ada Parpol yang memberitahukan akan memasukan dokumen perbaikan ke KPU Provinsi Papua Selatan.
‘’Sampai hari ini, belum ada parpol yang memberitahukan akan memasukan dokumen perbaikan,’’ jelasnya. Hal yang sama terjadi di KPU Kabupaten Merauke. Sampai H-4, juga belum ada Parpol yang memasukan dokumen perbaikan ke KPU Kabupaten Merauke.
‘’Besok (hari ini Jumat,red) baru ada beberapa parpol yang akan memasukan dokumen perbaikan ke KPU Kabupaten Merauke,’’ kata Komisioner KPU Kabupaten Merauke Mikhael Sarawan saat ditemui di Kantor KPU Kabupaten Merauke, jalan Ahmad Yani Merauke.
Untuk perbaikan dokumen administrasi tersebut, KPU Provinsi Papua Selatan masih bersama-sama dengan KPU Kabupaten Merauke. Sejak Kamis (6/7/2023) kemarin, KPU Kabupaten Merauke memasang tenda di halaman Kantor KPU Kabupaten Merauke untuk mengantisipasi antrean dari para Parpol di hari-hari terakhir tersebut.
Hal itu karena penutupan memasukan dokumen perbaikan tersebut akan dilakukan pada Minggu 9 Juli 2023 sekitar pukul 23.59 WIT.
‘’Kita pasang tenda untuk mengantisipasi antrian di hari-hari terakhir penyampaikan dokumen perbaikan syarat administrasi,’’ pungkas Theresia Mahuze.(McMrk/02/Ngr/Eyv)