PLN UP3 Sigli dan YBM PLN menyalurkan 647 Paket Daging Kurban

:


Oleh MC KAB PIDIE, Senin, 3 Juli 2023 | 02:25 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 105


Sigli, InfoPublik - PLN Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Sigli dan Yayasan Baitul Maal  (YBM) PLN menyalurkan 647 paket daging yang dibagikan kepada masyarakat sekitar dan tenaga kontrak yang ada di unit-unit kerja PLN UP3 Sigli, Sabtu (1/7/2023). 

Manager PLN UP3 Sigli, menjelaskan, untuk memastikan berkah Iduladha dapat dirasakan oleh mereka yang membutuhkan, serta memberikan kebahagiaan kepada karyawan PLN yang juga turut berpartisipasi dalam pengumpulan dan penyembelihan hewan qurban, pihaknya pada hari lebaran ketiga ini menyembelih tujuh ekor sapi.

“Tentunya, PLN tidak hanya mengalirkan listrik dan memberikan rasa aman dan nyaman bagi seluruh masyarakat untuk menikmati listrik yang handal selama libur lebaran, namun juga hadir dalam berbagai kegiatan sosial untuk memberikan manfaat lebih kepada masyarakat umum,”katanya.

Lebih lanjut, ia berharap, semangat kebaikan yang tercipta di Hari Raya Iduladha ini dapat terus diperkokoh dan terwujud dalam berbagai kegiatan yang bermanfaat bagi seluruh umat muslimin.

“Semoga dengan semangat berbagi ini, dapat terus menumbuhkan rasa saling peduli dan keikhlasan dari para pegawai dan pihak yang ikut serta menjadi sohibul qurban dan kita harapkan jumlah paket yang bisa kita bagi terus meningkat setiap tahunnya,"jelas Manager PLN UP3.