Pemkab Pidie Gelar Pelepasan Jemaah Calon Haji 2023

:


Oleh MC KAB PIDIE, Rabu, 24 Mei 2023 | 14:29 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 178


Sigli, InfoPublik - Penjabat (Pj) Bupati Pidie, Wahyudi Adisiswanto bersama unsur Forkopimda menghadiri acara peusijuek dan pelepasan Jemaah Calon Haji (JCH) Kabupaten Pidie  2023, di Masjid Agung Al-Falah Sigli, Senin (22/5/2023).

Tahun in,i JCH Kabupaten Pidie dibagi dalam Kloter dua yang berangkat 25 Mei 2023 sedangkan Kloter Empat 27 Mei 2023.

"Kloter 2 (BTJ 02) sebanyak 393 JCH, asal Aceh Besar, Pidie dan Langsa. Mereka masuk asrama 24 Mei, dan berangkat 25 Mei pukul pukul 07:40 WIB. Dan Kloter 4 (BTJ 04) 393 JCH, asal Pidie dan Lhokseumawe. Masuk asrama haji 26 Mei, berangkat 27 Mei pukul 06:20 WIB,” kata, Kepala Kemenag Pidie, Abdullah, Senin (22/5/2023).

Lebih lanjut, Abdullah menyampaikan, untuk JCH Kabupaten Pidie berjumlah 371, ada 149 laki-laki dan 222 perempuan.

Dari total seluruh jamaah tersebut terdapat 30 JCH merupakan lansia berumur di atas 90 tahun.

“Kita berharap semua jamaah calon haji dapat menjaga kesehatan selama disana dan dapat menunaikan seluruh rukun haji dengan baik sehingga seluruh jamaah calon haji Pidie menjadi haji yang mabrur,” harapnya.

Abdullah juga meminta, kepada JCH untuk saling membantu seluruh jamaah yang membutuhkan bantuan khususnya lansia.(Mc.Pidie/Eyv)