Pj Gubernur PPS Lantik 351 Pejabat Eselon III dan IV

:


Oleh MC KAB MERAUKE, Rabu, 5 April 2023 | 07:18 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 244


Merauke, InfoPublik - Penjabat Gubernur Papua Selatan  Apolo Safanpo  melantik 351 pejabat adminitratur atau eselon III dan pejabat pengawas atau eselon IV Lingkup Pemerintah Provinsi Papua Selatan, di swiss Belhotel Merauke, Selasa (4/4/2023).

‘’Selamat melaksanakan tugas, selamat berkarya dan selamat mengabdi kepada bapak dan ibu pejabat administratur dan pejabat pengawas yang baru saja dilantik,’’ kata Pj Apolo.

Menurutnya, proses pengusulan untuk mendapatkan persetujuan sampai pada pelantikan ini telah membutuhkan waktu yang cukup lama sekitar tiga bulan yang dimulai sejak Januari 2023 dengan mengeluarkan lolos mutu dari Provinsi Papua Selatan dan mendapatkan persetujuan PPK dari instasi asal . Selanjutnya dikirim ke Biro SDM Kemendagri untuk dievaluasi.

‘’ Setelah itu, bapak dan ibu mendapatkan rekomendasi dari Komisi Aparatur Negara, selanjutnya status kepegawainnya dialihkan oleh BKN dari instansi asal ke Pemerintah Provinsi Papua Selatan. Setelah pengalihan status kepegawaian, barulah kita kembali ke Mendagri untuk mendapatkan izin atau persetujuan dari Mendagri untuk dilantik,’’ katanya menjelaskan.

Mantan Rektor Uncen ini mengungkapkan dari 475 jabatan administratur dan pegawas yang diusulkan untuk dilantik, akan tetapi baru 351 yang sudah mendapat persetujuan untuk dilantik. Sisanya masih dalam proses dan akan dilantik setelah mendapatkan persetujuan dari Mendagri ketika melengkapi seluruh dokumen administrasi negara yang dibutuhkan.

‘’Pejabat yang dilantik hari ini adalah pejabat yang sudah melaksanakan tugas sebagai Plt. Jadi tidak ada pejabat baru dilantik,’’ujarnya.

Dengan berbagai permasalahan yang dihadapi dalam menghadirkan kesejahteraan bagi masyarakat terus berkembang, ilmu pengetahuan dan tehnologi juga terus berkembang maka kerja sama antara instansi, sinergitas dan harmonitas dalam melaksanakan pekerjaan di instansi masing-masing harus terus dijaga dan ditingkatkan di masa mendatang.

Pj Gubernur mengingatkan jangan sampai ada kegiatan yang dilaksanakan oleh staf tapi tidak diketahui oleh Kasubidnya. Begitu kegiatan yang dilaksanakan oleh Kasubid namun tidak diketahui kabidnya. Begitu seterusnya secara berjenjang.

‘’Kasubbid, Kabid, sekertaris dan kepala OPD harus bersinergi. Dalam melaksanakan tugas, kepala-kepala OPD juga harus bersinergi dan berkoordinasi dan berkonsultasi dengan para asisten dan juga sekertaris daerah,agar kita dapat menciptakan iklim kerja yang kondusif dan pada akhirnya berdampak pada peningkatan kenerja dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.Mari,kita mulai melaksanakan tugas, karena mulai hari ini status kepegawaian bapak ibu sudah tidak lagi pada instansi asal, tapi sudah menjadi ASN di lingkup Pemprov Papua Selatan,’’ tambahnya.(McMrk/02/Ngr/Eyv)