Di Usia 304, Puluhan Program Helmi - Dedy Sukses Bahagiakan Masyarakat

:


Oleh MC KOTA BENGKULU, Kamis, 30 Maret 2023 | 08:31 WIB - Redaktur: Kusnadi - 105


Bengkulu, InfoPublik - Di usia 304 Kota Bengkulu, Wakil Walikota Bengkulu Dedy Wahyudi dengan perasaan bahagia membeberkan beberapa capaian Walikota Helmi bersama dirinya jelang masa akhir jabatan.

Ada kisaran 33 program telah dihadirkan Helmi - Dedy pada masa baktinya untuk menciptakan Kota Bengkulu religius dan bahagia. Dengan bantuan berbagai pihak seluruh program tersebut bejalan sebagaimana mestinya, Kota Bengkulu dibuat makin religius, dan warganya makin bahagia.

Berbagai program seperti GPY, sedekah 2 ribu, sedekah nasi bungkus, HD Oto, ambulans gratis, BPJS gratis, JSPS, Hadirnya RSHD, RSTG dan program lainnya memberi bukti bahwasannya tolok ukur kesuksesan Pemerintah Kota Bengkulu ialah kebahagian warganya.

Inilah yang Wawali Dedy ungkapkan saat menghadiri dialog Bengkulu Lawyers Club (BLC) dengan tema "Reflekso 304 Tahun Kota Bengkulu" di Hotel Santika, Selasa (28/3).

"Inilah yang ingin kita capai, akhirnya jadilah program-program yang tujuannya ialah membahagiakan masyarakat. Tidak ada cara lain membahagiakan masyarakat selain pemerintah hadir langsung di tengah masyarakat, salah satunya dengan menghadirkan program-program tersebut," ungkapnya.

Jika dilihat berdasarkan statistik, program-program Pemkot benar-benar memberi dampak, seperti penurunan angka kemiskinan di Kota Bengkulu melalui berbagai program bantuan.

Begitu juga dari segi kesehatan, beberapa capaian diraih Pemkot Bengkulu. Bahkan Helmi - Dedy menjamin kesehatan warganya melalui BPJS gratis.

"Selain itu, ada juga RSTG, ini spesial karena semua yang bertugas disana perempuan. Karena disini kita ingin memberikan pelayanan terbaik terkhusus para perempuan," jelasnya.

Yang lebih hebatnya lagi, Helmi dan Dedy benar-benar tak ada batasan dengan masyarakat. Ia dan Dedy membagikan nomor Whatsapp (WA) kepada khalayak luas. Jadi semua permasalahan di tengah masyarakat dapat dilaporkan langsung kepada orang nomor 1 dan 2 di Kota Bengkulu tersebut.

Sebagai informasi, dialog BLC ini juga dihadiri perwakilan unsur Forkopimda, beberapa Kepala OPD dan tamu undangan lainnya. (MCKB/ Reina - Tama, Dok : 304)