Oleh MC KAB SELUMA, Rabu, 8 Maret 2023 | 13:15 WIB - Redaktur: Yudi Rahmat - 140
Tais, InfoPublik - Pemerintah Kabupaten Selume mendukung penuh kegiatan Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) sesuai dengan visi misi Bupati untuk mewujudkan Seluma ALAP.
"Kami dari pemda Seluma mendukung penuh kegiatan Tim Penggerak PKK di Kabupaten Seluma sesuai dengan visi misi Bupati untuk mewujudkan Seluma ALAP", ujarnya Sekretaris Daerah Kabupaten Seluma H. Hadianto, saat menghadiri acara sinergitas kegiatan lintas program/sektor terkait dalam rangka Pembinaan 10 Program Pokok PKK di Kabupaten Seluma Tahun 2023, di Gedung Daerah Serasan Seijoan Kabupaten Seluma, Senin (6/3/2023).
Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Seluma Ny. Herawati Erwin Octavian dalam hal ini di wakili oleh Ketua Bidang 1 Ny. Dwi Halida Gustianto menyampaikan terimakasih kepada Ketua PKK Provinsi Bengkulu yang telah hadir dalam acara ini.
Herawati mengklaim telah melaksanakan sejumlah kegiatan Tim Penggerak PKK Kabupaten Seluma, antara lain melaksanakan Sosialisasi Masalah Penikahan Dini dan Kekerasan Seksual.
"Di tahun 2023 ini, kami juga sudah melaksanakan kegiatan rutin di setiap bulannya yaitu pengajian bersama di setiap kecamatan dalam rangka untuk mewujudkan visi misi Bupati dan Wakil Bupati Seluma yaitu Seluma ALAP", lanjutnya.
Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Bengkulu, Ny. Hj. Derta Rohidin menyampaikan pembinaan 10 program pokok PKK adalah agenda tahunan Provinsi Bengkulu ke Kabupaten.
"Tujuan untuk mensosialisasikan penataan program dan kebijakan pemerintah, bekerja sama dengan OPD terkait untuk memberi bantuan kepada masyarakat se-Provinsi Bengkulu. Saya harap bantuan yang di bawa OPD Provinsi Bengkulu ini dapat digunakan dan di manfaatkan sebaik mungkin", lanjutnya.
Adapun bantuan yang diberikan oleh Pemerintah Provinsi Bengkulu yaitu sembako, 7 unit gerobak bonceng, 3 unit gerobak dorong, tafsir Al-Qir'an, baju olahraga, bibit buah-buahan serta makanan tambahan untuk bayi dan ibu hamil.(RA/EM)
MC Kabupaten Seluma/Dinas Kominfo, Persandian dan Statistik Kabupaten Seluma.
Anda dapat menyiarkan ulang, menulis ulang, dan atau menyalin konten ini dengan mencantumkan sumber infopublik.id