Guru SMA dan SMK Se-Kabupaten Belu Ikut Bimtek Budaya Literasi

:


Oleh MC KAB BELU, Kamis, 2 Maret 2023 | 11:20 WIB - Redaktur: Kusnadi - 142


Atambua, InfoPublik – Wakil Bupati Belu, Dr. Aloysius Haleserens membuka Bimbingan Teknis (Bimtek) Budaya Literasi Melalui Perpustakaan Sekolah Tingkat Sekolah Binaan SMA/SMK Kabupaten Belu, di SMA Negeri I Atambua, Selasa (28/02/2023).

Gerakan Literasi Sekolah merupakan satu program yang sangat krusial pada bidang pendidikan sebagai upaya meningkatkan hasil Asesment Kompetensi Minimum (AKM) yang terdiri dari kompetensi Literasi Fiksi dan Literasi Informasi selain Literasi Numerasi.

Hal tersebut dilatarbelakangi beberapa aspek di antaranya wawasan siswa terhadap makna literasi yang belum memadai. Hal ini juga dipengaruhi learning lose yang merupakan dampak dari masa pandemi.

Wakil Bupati Belu, Dr. Aloysius Haleserens saat membuka Bimtek Literasi menyampaikan bahwa Bimtek Literasi ini diberikan kepada Para Guru dan Pustakawan Sekolah SMA/SMK dan SLB dalam meningkatkan kemampuan berliterasi.

“Hari ini SMA/SMK 12 melakukan studi banding ke SMA Negeri 1 Atambua. Sekolah itu memiliki fasilitas perpustakaan yang memadai. Setelah melakukan studi komparasi, mereka bisa menerapkannya di sekolah masing-masing,” ungkap Wabup Belu.

Wabup berharap, output dari kegiatan ini dapat memotivasi siswa-siswi untuk selalu masuk ke perpustakaan dan melakukan aktivitas membaca, untuk menambah pengetahuan mereka.

“Saya menemukan hal yang mendasar adalah perpustakaan dan ini sangat dan kurang, dalam hal sarana dan prasarana. Hanya ada beberapa sekolah dan salah satunya adalah SMAN 1 Atambua, yang paling memenuhi standar sarana dan prasarana,” katanya. (Prokopimbelu).