Satu Unit Mobil Terbakar Usai Mengisi BBM di SPBU

:


Oleh MC KOTA SOLOK, Senin, 20 Februari 2023 | 13:14 WIB - Redaktur: Tobari - 342


Solok, InfoPublik – Sebuah mobil hangus terbakar usai mengisi Bahan Bakar Minyak (BBM) di satu SPBU di Kota Solok tepatnya di Banda Panduang, Senin (21/2/2023) pagi.

Tidak ada korban jiwa akibat peristiwa naas itu. Pemilik mobil ditaksir mengalami kerugian hingga jutaan rupiah. 

“Kejadiannya kebakaran mobil ini terjadi sekitar pukul 09.00 WIB pagi dan dilaporkan pukul 09.05 WIB,” kata Ahmad Ikhon selaku Danru I Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Solok.

“Kebakaran itu terjadi di sebelah SPBU di Banda Panduang Kelurahan Tanah Garam. Adapun mobil yang terbakar berjenis APV dengan nomor polisi B 1627 WMD atas nama Sedi warga Banda Panduang Kota Solok," sambungnya.

Informasi kronologis terjadinya kebakaran yang dihimpun di lokasi, sesaat setelah pengemudi mobil tersebut usai mengisi BBM di SPBU, mobil itu tiba-tiba mengeluarkan asap disertai percikan api dari bagian kabin depan kendaraan.

Untuk mengantisipasi api menyambar bagian lain maupun kendaraan lainnya, pemilik kendaraan dan dibantu warga sekitar kemudian mendorong mobil tersebut menjauh dari SPBU.

Mobil itu didorong ke arah utara jalan raya sampai di depan bengkel las samping SPBU Banda Panduang.

Akibat kejadian ini pemilik kendaraan ditaksir mengalami kerugian material senilai Rp70 juta. Penyebab pastinya kebakaran mobil yang diduga sebagai mobil 'lansir' BBM itu masih didalami oleh pihak berwajib. (MC-KotaSolok/toeb)