Pj Gubernur PBD: Penempatan Posisi Pegawai  Akan Disesuaikan Kemampuan Personal

:


Oleh MC KAB SORONG, Jumat, 16 Desember 2022 | 21:05 WIB - Redaktur: Tobari - 166


Sorong, InfoPublik – Penjabat Gubernur Papua Barat Daya (PBD) Muhammad Musa’ad mengatakan penempatan posisi pegawai, yang ada di provinsi ini akan  disesuaikan dengan kemampuan masing-masing personal.

“Kita  menempatkan posisi dan jabatan pegawai tidak harus sesuai keinginan personal. Tapi lebih penting akan disesuaikan dengan kemampuan individualnya dalam tugas pelayanannya nanti,” ujar Musa’ad di Sorong, Jum’at (16/12/2022).

Penempatan pegawai bisa kita terbuka luas. Mungkin saja, kata dia, anak-anak kita saat ini mengabdi di berbagai lembaga pemerintahan di Jakarta atau daerah lainnya  untuk kembali mengabdi di Papua Barat Daya ini.

Kita juga harus terus berkoordinasi dengan Pemprov Papua Barat, selaku provinsi induk untuk alokasi penempatan pegawai, serta berbagai hal penting lainnya.

Dia kembali menjelaskan,  untuk mendukung jalannya roda pemerintahan di provinsi ke-38 ini, kita butuhkan sekitar 1.056 pegawai.

Sementara untuk rencana pembangunan fasilitas perkantoran  Gubernur Papua Barat Daya akan dilaksanakan pada 2024 nanti. Sehingga, di tahun 2023 kita sudah menyusun berbagai alokasi anggaran kebutuhan, yang langsung dibiayai melalui APBN 2024.

“Sekarang tugas kita di daerah hanya menyiapkan tempatnya saja. Maksudnya tempat yang akan dijadikan ibu kota provinsi harus strategis,” bebernya.

Dia menambahkan, dirinya bangga bercampur sukacita atas penjemputan pemerintah bersama segenap elemen masyarakat maupun para tokoh di Sorong ini, begitu antusias mulai dirinya bersama istri, didampingi Pj Sekda PBD Edison Siagian, saat  tiba di Bandara DEO sampai pada puncak acara, yang berlangsung di gedung L. Jitmau kompleks perkantoran Wali Kota Sorong.

Terima kasih dan apresiasi  tak terhingga kepada semua pihak yang telah mendukung. Mulai dari prosesi penjemputan sampai pada pusatnya acara berlangsung, ucapnya. (MC Kab. Sorong/rim/ toeb)