Wabup Deli Serdang Tinjau Banjir di Kecamatan Beringin

:


Oleh MC KAB DELI SERDANG, Selasa, 13 Desember 2022 | 12:28 WIB - Redaktur: Juli - 219


Deli Serdang, InfoPublik - Wakil Bupati (Wabup) Deli Serdang, H.M. Ali Yusuf Siregar meninjau kondisi banjir di Dusun Masjid, Desa Beringin, Kecamatan Beringin, Kabupaten Deli Serdang, Senin (12/12/2022).

Wabup menyebutkan, banjir yang merendam rumah 18 Kepala Keluarga (KK) atau sebanyak 57 jiwa disebabkan tingginya curah hujan, serta belum selesainya pengerjaan banjir kanal Kualanamu di sekitar lokasi.

"Di sekitar Dusun Masjid, Desa Beringin, ada pengerjaan kanal yang belum selesai. Sejauh ini, kanal yang dikerjakan Balai Wilayah Sungai (BWS) Sumatra I, sudah dilakukan ganti rugi untuk sebagian warga. Diharapkan supaya secepatnya bisa selesai, sehingga bermanfaat bagi masyarakat," kata wabup.

Terkait kondisi banjir, Wabup mengimbau aparat Pemerintah Kecamatan Beringin dan Desa Beringin, serta kepala dusun (Kadus) untuk selalu waspada dan tanggap terhadap cuaca ekstrem akhir-akhir ini.

"Kondisi sekarang ini memang tidak menentu. Harapannya kepada warga untuk terus berjaga-jaga, dan sekaligus mengantisipasi jika ada hujan dan banjir. Ini diantisipasi sejak awal, agar masyarakat ikut bersama-sama, mengantisipasinya," ujarny.

Hal itu, salah satu upaya, sebelum pemerintah melakukan penanganan sesuai standar operasional prosedur (SOP). "Kades dan kepala dusun juga harus ekstra waspada memantau kondisi yang terjadi," tambah wabup.

Menurutnya, Dinas Kesehatan Deli Serdang melalui Puskesmas Beringin, juga sudah mendirikan Posko Kesehatan, sedangkan Pemerintah Kecamatan Beringin dan Desa Beringin, juga sudah membuat dapur umum.

Sementara itu, Camat Beringin, Iskandar Sayuti Siregar menyebutkan, dari 18 KK yang terdampak banjir. ada dua KK yang mengungsi ke rumah saudaranya. "Semoga banjir ini segera surut agar warga bisa beraktivitas seperti biasa," tandasnya.

Turut serta dalam peninjauan tersebut, Kepala Dinas Kesehatan, dr. Ade Budi Krista, perwakilan Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian (KOminfostan), Rudy Heryanto, Kades Beringin, Sudarsono dan lainnya.