Wakil Bupati Sanggau Membuka Rapat Anggota Tahunan (RAT) CU Lantang Tipo

:


Oleh MC KAB SANGGAU, Jumat, 18 Maret 2022 | 19:04 WIB - Redaktur: Tobari - 247


Sanggau, InfoPublik - Wakil Bupati Sanggau, Drs. Yohanes Ontot, M.Si, membuka secara resmi Rapat Anggota Tahunan (RAT) CU Lantang Tipo, dengan tema “Memperkuat Gerakan Pemberdayaan dan Kebersamaan Untuk Meningkatkan Kesejahteraan Anggota”, bertempat di Wisma Tabor Paroki Pusat Damai, Jum’at (18/3/2022)

Hadir mendampingi Wakil Bupati Sanggau, Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan Usaha Mikro Kab. Snaggau, Sy. Ibnu Marwan, SH, M.Si., Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Tanaman Pangan, Hortikultura dan Perikanan, Kubin, Asisten I Setda Sanggau, Yakobus, SH, MH,.

Dalam kesempatan tersebut, Kepala Dinas Koperasi, UKM Provinsi Kalimantan Barat dalam hal ini diwakili oleh Kepala Bidang Pemberdayaan dan UMKM, Ayub Barombo, S.Sos, M.Si, berharap dalam RAT ini dapat menghasilkan keputusan-keputusan yang strategis.

“Dalam Rapat Tahunan Anggota Tahun buku 2021 ini semoga dalam pelaksanaan nya berjalan secara damai aman dan lancar sesuai dengan harapan yang diinginkan, sehingga dapat menghasilkan keputusan-keputusan yang strategis bagi CU Lantang Tipo kedepannya,” ujarnya.

“Saya harapkan kepada seluruh anggota dapat mendampingi masyarakat, memberikan hal-hal yang dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat, yang juga akan berdampak terhadap anggota dan berdampak juga dengan penghasilan koperasi itu sendiri,” harapnya.

Kehadiran Koperasi sebagai Gerakan ekonomi masyarakat, khususnya di Kabupaten Sanggau dewasanya sudah sangat menggembirakan sampai saat ini jumlah koperasi sudah mencapai 438 unit.

Namun sayangnya kehadiran dan pertumbuhan koperasi yang cukup pesat ini tidak diikuti dengan kualitas, sehingga banyak yang kemudian tidak berkembang atau mati dengan cepat. Hal tersebut disampaikan oleh Yohanes Ontot dalam sambutannya.

Kita bersyukur kepada Tuhan kita masih diberikan kesempatan, yang kalau tidak salah saya sudah dua kali ini menghadiri RAT CU Lantang Tipo ini.

Termasuk bagus juga ia diberikan kesempatan untuk bertemu dengan anggota-anggota, kalaupun hari ini, selama 2 tahun belakangan kita dihadapi dengan pandemi, namun pelaksanaan RAT ini tetap kita laksanakan sesuai dengan protokol kesehatan.

Hari ini ia memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada Lantang Tipo, karena ada banyak sekali koperasi yang ada di Kabupaten Sanggau ini, tetapi banyak yang tidak memiliki aturan.

"RAT ini kan lembaga tertinggi, pengurus harus mampu mempertanggung jawab kan apa yang telah dilakukan dalam kurun waktu satu tahun ini,” sambungnya.

Kemudian Beliau berpesan kepada seluruh anggota untuk berperan aktif dalam mengikuti kegiatan ini.

“Sampaikan usulan, saran, kritikan, ide dan sebagainya yang sifatnya untuk membangun koperasi dan meningkatkan kesejahteraan anggota. Keaktifan saudara-saudara dalam RAT ini akan menentukan masa depan koperasi ini,” pesannya. (Izar/toeb)