:
Oleh MC KAB SANGGAU, Jumat, 18 Maret 2022 | 17:39 WIB - Redaktur: Tobari - 232
Sanggau, InfoPublik - Menyikapi kondisi jembatan Sungai Kedukul di Desa Layak Omang, Kecamatan Mukok yang rusak parah, Wakil Bupati Sanggau Drs. Yohanes Ontot, M.Si menyebutkan bahwa jembatan tersebut sudah tidak layak digunakan.
“Kami segera mengutus tim teknis untuk mendukung secara cermat kebutuhan anggaran yang harus disiapkan melalui APBD ditahun 2023 yang akan datang,” ujar Wakil Bupati Sanggau saat meninjau jembatan tersebut, Rabu (16/3/2022).
Wakil Bupati Sanggau, Yohanes Ontot menyampaikan agar masyarakat bisa bersabar dengan kondisi jembatan tersebut. Ia meyakini perencanaan tersebut akan terealisasi. Ia khawatir kerusakan jembatan semakin parah dan akan memangsa korban jika penanganannya lambat.
Tahun depan (2023) jembatan ini akan kita tuntaskan, dan akan lebih baik kualitasnya setelah nanti diperbaiki untuk beberapa puluh tahun ke depan.
"Saya lihat, kerangka sudah berbahan besi, saya rasa penganggarannya tidak terlalu sulit,” ujarnya yang saat itu didampingi Kepala Bappeda Yulia Theresa, Kepala Dinas Bina Marga SDA Kabupaten Sanggau, John Hendri, dan Dinas Cipta Karya Kabupaten Sanggau
Orang nomor dua di Kabupaten Sanggau ini menyebutkan, bahwa jembatan ini awal mulanya dibangun pada tahun 1994 yang lalu. Ia mengaku bahwa informasi kerusakan jembatan tersebut didapatkan dari laporan masyarakat.
“Saya juga baru tahu soal ini, karena memang baru disampaikan ke saya. Dan ketika hari ini saya lihat ternyata semuanya kayu, tidak seimbang dengan kerangkanya yang berbahan besi," katanya. (Christ TCG Dokpim Setda Sanggau/toeb)