Wali Kota Launching Dua Rumah Data Kependudukan Kampong KB

:


Oleh MC KOTA SUBULUSSALAM, Jumat, 19 November 2021 | 07:08 WIB - Redaktur: Tobari - 321


Subulussalam, InfoPublik- Wali Kota Subulussalam H. Affan Alfian me-launching dua rumah data kependudukan (RDK) kampong KB Amanah Lae Ikan dan Kampong KB Indah Subulussalam Timur, kamis (18/11/2021).

Lae Ikan sebagai Kampong yang berbatas langsung dengan Kabupaten Pakpak Bharat Sumut tentu menjadi perhatian Pemko Subulussalam, sebagaimana harapan Kepala Kampong Lae Ikan Herianto Solin.

"Yang dalam kata sambutannya mengharapkan pengaspalan jalan perumahan dan area parkir masjid kampong meski tahun ini belum terealisasi kedepan semoga terwujud," ucap Wali Kota dalam memberikan arahan dihadapan warga Lae Ikan.

Program rumah dataku kependudukan kampong KB yang dilakukan DP3AKB sangat membantu pemerintah untuk ketersediaan data dan informasi kependudukan  yang akurat sebagai dasar penetapan prioritas sasaran dan program yang akan dilaksanakan di suatu wilayah.

“Hal ini bisa membantu instansi lainnya untuk mengidentifikasi permasalahan disetiap kampong seperti adanya anak kekurangan gizi, stunting, belum memiliki akta kelahiran, angka pengangguran bahkan potensi yang bisa dikembangkan di kampong," ujarnya.

Melalui rumah data kependudukan diharapkan bisa meningkatkan kualitas hidup keluarga dan masyarakat untuk menuju keluarga berkualitas.

Terakhir ia meminta kepada Kepala Kampong dalam Kota Subulussalam agar mengalokasikan dananya untuk mendukung program ini,  imbuhnya.

Kepala DP3AKB Kota Subulussalam Nurul Akmal dalam laporannya mengatakan bahwa hari ini kita akan melaunching dua rumah data kependudukan (RDP) kampong KB Amanah Lae Ikan dan RDP Kampong KB Indah Subulussalam Timur, ucapnya.

Program ini dicanangkan Presiden pada tanggal 14 Januari 2016  yang tujuannya adalah untuk menaikkan kualitas hidup keluarga dan masyarakat.khusus di wilayah perbatasan, miskin, padat penduduk, tertinggal, DAS, dan wilayah nelayan.

"Untuk Kota Subulussalam telah mencanangkan 11 kampong KB dari 19 target yang telah ditetapkan sebagai kriteria kampong KB. Dari 11 kampong KB baru 2 yang sudah melengkapi rumah data kependudukan yakni Kampong KB Lae Saga  dan Kampong KB Oboh," ujarnya.

Dan hari ini bertambah dua yakni RDK Kampong KB Amanah Lae Ikan dan RDP Kampong KB Indah Subulussalam Timur, sehingga 7 kampong lagi menjadi PR yakni Kampong Belukur, Binanga, Darul Makmur, Suka Maju, Pasir Belo, Longkib, dan Kampong Sepang.

“Mari dukung dan sukseskan kampong KB di Kota Subulussaam untuk mewujudkan  masyarakat Kota Subulussalam yang sehat, sejahtera dan berkualitas," tuturnya. (MC Kota Subulussalam/toeb)