Bupati Pangkep Hadiri Penyerahan Sertipikat Tanah di Kecamatan Balocci

:


Oleh MC KAB PANGKAJENE DAN KEPULAUAN, Selasa, 12 Oktober 2021 | 09:52 WIB - Redaktur: Kusnadi - 194


Pangkep, InfoPublik – Penyerahan sertpikat redistribusi tanah objek reforma agraria tahun 2021 di Kelurahan Balocci Baru, Kecamatan Balocci dihadiri Bupati Pangkep H.Muh.Yusran Lologau, Senin, 11/10/2021 di Kelurahan Balocci Baru.

Dalam sambutannya, Yusran mengatakan, Bukan hanya masyarakat di Balocci Baru yang bisa mendapatkan sertpikat tapi semua masyarakat di Kecamatan Balocci bisa mendapatkan.

"Saya menyampaikan, selama menghadiri kegiatan seperti ini, silahkan dari pak kepala desa, dan pak lurah  untuk mengajukan data seperti ini untuk tahun depannya, karena bukan hanya di kecamatan Balocci yang ingin mendapatkan tapi kecamatan lain juga berlomba untuk mendapatkan,” katanya.

”Alhamdulillah, hari ini 300 orang yang penerima sertipikat, hal ini sebagai bentuk kerjasama dengan kepala BPN dan Alhamdulillah apa yang diurus di kantor pertanahan semuanya kami bisa selesaikan. Inilah bukti kerja keras semua bagaimana masalah pelayanan-pelayanan, khususnya masalah pertanahan di Kabupaten Pangkep ini betul-betul kami selesaikan. Karena inilah bentuk kerja kami agar masyarakat bisa percaya kepada kami semua,” imbuhnya.

Kepala BPN Pangkep, Siti Aminah menyampaikan rasa syukur dan berterima kasih kepada Bupati dengan program-programnya, salah satunya adalah redistribusi tanah ini.

"Karena redis itu SK nya melalui sidang pertimbangan panitia landreform, dan ketua dari persidangan landreform adalah bapak bupati, setelah beliau berikan pertimbangan baru kami boleh menerbitkan sertipikat,” katanya.

Untuk tahun-tahun berkutnya tahun, 2022 Siti Aminah berharap, agar warga masyarakat di Kecamatan Balocci menyiapkan dokumen atau  berkasnya di bawah koordinasi lurah /kepala desa,  dan bawah penanggung jawab camat.

"Silahkan dikoordinir siapa yang sudah siap silahkan menyurat dan melapor kepada kami di kantor pertanahan, Insya Allah dengan program bapak bupati kita sinergikan, BPN siap,” katanya.

Hadir dalam penyerahan sertipikat tanah di kelurahan Balocci Baru, Jajaran Kepolisian, TNI, Camat Balocci,Lurah, BPN dll. (Mcpangkajene)