:
Oleh MC KAB KUBU RAYA, Senin, 5 Juli 2021 | 00:47 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 333
Sungai Raya, InfoPublik - Ajang Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke - VII Tingkat Kabupaten Kubu Raya dilaksanakan di Halaman Kantor Camat Kuala Mandor B Kabupaten Kubu Raya, Sabtu (3/7/2021). Kegiatan itu di awali dengan pengukuhan 30 anggota Dewan Hakim MTQ Tingkat Kabupaten oleh Ketua LPTQ Kabupaten Kubu Raya, Yusran Anizam, pembukaan MTQ ke VII ini tampak lenggang dari hadirnya kalangan masyarakat setempat.
Sebanyak 273 kafilah dari sembilan kecamatan yang mengikuti seleksi MTQ ke VII tingkat Kabupaten ini juga diwajibkan menerapkan protokol kesehatan secara ketat. Bupati Kubu Raya, Muda Mahendrawan menilai, pelaksanaan seleksi qori-qoriah dari tahun ke tahun terus mengalami peningkatan hal ini tentunya dibarengi juga dengan semangat para pengurus LPTQ Kubu Raya dalam mencari bibit-bibit unggul para pemulia pembaca kitab suci Al-Quran untuk dilombakan di tingkat provinsi hingga ke tingkat nasional.
“Apalagi MTQ tingkat Provinsi telah diubah menjadi setiap tahun, sehingga ini menjadi peluang kita untuk benar-benar fokus dalam menjaringnya baik ditingkat desa, maupun tingkat kecamatan. Saya yakin lebih maksimal,” ujar Bupati ditemui usai membuka MTQ ke VII.
Dengan digelarnya MTQ ke VII ditengah situasi pandemi COVID-19, Muda mengapresiasi para panitia dalam hal mempersiapkan segala sesuatunya secara optimal, walaupun terbatas, namun dapat menyukseskan penyelenggaraan MTQ yang akan memakan waktu selama sembilan hari lamanya.Panitia akan terus memantau kesehatan para peserta kafilah begitu juga para kafilah diharapkan dapat menjaga kesehatannya sendiri agar dapat mengikuti proses kegiatan MTQ hingga akhir.
“Dukungan TNI- Polri juga dari semua pihak maupun pemerintah desa yang ada di Kuala Mandor B ini. Saya ucapkan terimakasih karena faktualisasi ini sangat penting sedangkan situasi masih pandemi COVID-19. Semua peserta telah melalui tes swab, saya juga sudah pesankan kepada panitia agar terus memantau apabila ada para peserta yang kurang fit kesehatannya agar segera dilakukan tes minimal Tes Antigen,” pesannya.
Sementara Ketua LPTQ Kabupaten Kubu Raya, Yusran Anizam menyatakan, permintaan maaf kepada masyarakat Kuala Mandor B, karena penyelenggaraan MTQ ke - VII tingkat Kabupaten Kubu Raya dilaksanakan secara terbatas serta bersifat minimalis. Yusran yang juga memangku jabatan Sekretaris Daerah Kubu Raya ini mengaku, yakin walaupun pelaksanaan MTQ terbatas,akan tetapi sejatinya dapat menemukan qori-qoriah terbaik untuk mensyiarkan nilai-nilai Qurani.
“Untuk itu, saya ucapkan terimakasih kepada semua panitia serta dewan hakim yang bisa melaksanakan ini dengan sebaik-baiknya walaupun secara minimalis. Dan pada kesempatan ini juga saya nama pribadi, Ketua LPTQ beserta jajaran dan atas nama Pemerintah Kabupaten Kubu Raya mohon izin menyampaikan, permohonan maaf kepada masyarakat Kuala Mandor B yang mendapatkan giliran sebagai tuan rumah pelaksanaan MTQ ke VII yang tidak bisa dilaksanakan sebagaimana harapan masyarakat,”imbuhnya.(Irdiansyah/Mc. Kubu Raya/Eyv)