:
Oleh MC KAB PELALAWAN, Senin, 17 Agustus 2020 | 14:52 WIB - Redaktur: Yudi Rahmat - 520
Pelalawan, Infopublik - Bupati Pelawab Harris bersama Wakil Bupati Pelalawan Drs. H. Zardewan MM, menyerahkan masker dan kelengkapan lainnya kepada masyarakat dan para pengemudi yang tidak menggunakan masker di Pasar Baru dan di seputaran jalan lintas timur kota Pangkalan Kerinci. Senin (17/08/2020).
Kelengkapan lainnya seperti susu mineral, sarung tangan serta petunjuk pencegahan penularan covid-19 dalam bentuk brosur diserahkan usai pelaksanaan upacara detik-detik proklamasi di Istana Negara yang di selenggarakan secara virtual.
Disela kegiatan tampak Bupati Harris menegur para pengendara dan masyarakat yang tidak menggunakan masker di dalam berbagai aktivitas kegiatan yang di lakukannya.
“Maaf pak, mengganggu perjalanannya mohon maaf bapak memasuki Kabupaten Pelalawan Kota Pangkalan Kerinci mohon dipasang maskernya karena hari ini bapak tidak menggunakan masker seraya menyerahkan masker yang dipegang oleh Bupati Harris kepada pengendara tersebut dan menasehati agar di dalam aktivitasnya menggunakan masker .”Terang Harris.
Selain itu juga kegiatan serupa di ikuti oleh Wakil Bupati Pelalawan Drs. H. Zardewan MM,Ketua TP-PKK Hj.Ratna Mainar Harris, Ketua DPRD Pelalawan Adi Sukemi ST.MM, Sekda Tengku Mukhlis, Kapolres Pelalawan AKBP Indra Wijatmiko S.IK, Kejaksaan Negeri Pelalawan Nophy T South SH.MH, Kepala Pengadilan Negeri Pelalawan Bambang Setyawan SH.MH (MC Pelalawan/ryan)