Nyamuk Demam Berdarah Berkembang Biak Walaupun Rumah Bersih.

:


Oleh MC Kab Sumbawa Barat, Rabu, 22 Januari 2020 | 15:23 WIB - Redaktur: Tobari - 813


Sumbawa Barat. InfoPublik - Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Sumbawa Barat H. Tuwuh mengimbau kepada masyarakat untuk berhati-hati terhadap cuaca yang ekstream dan tidak menentu seperti sekarang ini.

Karena bagi Dinas Kesehatan, cuaca seperti ini menyebabkan beberapa penyakit seperti demam berdarah muncul.

“Seperti yang terjadi di desa Rempe kecamatan Seteluk, di sana demam berdarah terjadi di beberapa titik dan saat ini telah ditangani oleh puskesmas dengan baik,” kata Kadis Kesehatan saat memberi arahan pada apel pagi di depan kantor Bupati Sumbawa Barat, Rabu (22/1/2020).

H. Tuwuh mengatakan, mencegah demam berdarah bukan saja pintar menjaga kebersihan tetapi harus memperhatikan mana saja tempat yang dapat dijadikan nyamuk itu berkembang biak.

“Perindukan nyamuk demam berdarah ini ditempat bersih yang tidak bersentuhan dengan tanah, seperti di tempat tetesan air gallon, pot dalam rumah yang tergenang air, selokan dan tampungan air serta tempat lainnya yang memungkinkan jentik nyamuk berkembang biak,” tuturnya.

Menurutnya, membasmi nyamuk dengan menggunakan Fogging akan membunuh nyamuk dewasa saja tetapi jentiknya tidak.

“Jika kita tidak berhati-hati, teliti dalam melihat tempat-tempat berkembang biaknya nyamuk maka nyamuk dewasa akan muncul lagi walaupun terus di fogging,” jelasnya.

Fogging juga tidak bisa asal-asalan, harus dengan prosedur atau mengikuti Standar Operasional Prosedur yang mana harus dilakukan penelitian terlebih dahulu dan pembersihan lokasi yang akan defogging.

Dalam waktu dekat Dinas Kesehatan akan turun dan melakukan fogging di tiga titik di kecamatan Seteluk, namun akan dilakukan pembersihan terlebih dahulu bersama masyarakat setempat.

Sehingga ke depannya kasus demam berdarah ini dapat ditekan. MC Sumbawa Barat/Feryal. (MC Sumbawa Barat/toeb)