DPMD Pulang Pisau Rencanakan Beri Pelatihan Untuk BPD Desa Hanjak Maju

:


Oleh MC KAB PULANG PISAU, Kamis, 14 November 2019 | 09:59 WIB - Redaktur: Tobari - 295


Pulang Pisau, InfoPublik - Sekrertaris Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Pulang Pisau Sukmana mengatakan, DPMD akan memberikan pelatihan kepada seluruh BPD Desa Hanjak Maju yang baru dilantik.

Ini bertujuan untuk memperkuat pemahaman BPD akan tugas dan fungsinya. Ia mengakui selama ini yang diberikan pelatihan hanya ketua BPD, namun kali ini diharuskan untuk seluruh anggota, ujar Sukmana saat dimintai informasi di Pulang Pisau, Selasa (12/11/2019).

Harapannya kedepan dimulai dari Kecamatan Kahayan Hilir, DPMD memberi pelatihan untuk seluruh anggota, apabila sudah mengetahui tugas dan fungsinya dipastikan tidak ada lagi perselisihan antara BPD dengan pihak pemerintahan desa.

Untuk saat ini BPD yang dilantik hanya berjumlah satu desa, karena BPD di Desa Hanjak Maju sudah berakhir masa jabatannya, sementara desa-desa lain masa tugasnya berakhir di bulan Januari-Februari Tahun 2020 mendatang.

Pelantikan besar-besaran dan pengambilan sumpah janji anggota BPD ini lebih banyak di Tahun 2020, karena ada sekitar 90 desa yang melaksanakanan pemilihan anggota BPD, ungkap Sukmana (MC. Pulang Pisau/Ayu/edtr/toeb)